Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Istilah-Istilah yang Umum Digunakan di Dunia Kerja, Fresh Graduate Harus Tahu!
25 Maret 2022 16:48 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Generasi Milenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kamu masih suka bingung dalam menangkap istilah-istilah saat ngobrol dengan sesama rekan kerja? Mungkin masih banyak istilah yang cukup asing di telingamu, nih. Jangan sampai salah tangkap lagi, simak ulasannya di bawah ini.
ADVERTISEMENT
1. As Soon As Possible (ASAP)
Menyelesaikan sebuah pekerjaan se-segera mungkin, bahkan dengan deadline yang sesingkat mungkin.
2. To Be Discuss
Rancangan pekerjaan yang dikirimkan akan didiskusikan lebih lanjut dengan melihat berbagai pertimbangan yang ada.
3. To Be Confirm
Rancangan pekerjaan yang dikirimkan masih belum bisa dipastikan apakah diterima atau tidak, tunggulah konfirmasi secara resmi nantinya.
4. Overtime (OT)
Kata lain dari istilah “lembur” yakni bekerja di luar jam kerja yang telah ditentukan.
5. Feedback
Segala masukan, baik saran, kritik, dan berbagai pendapat lainnya atas sebuah pekerjaan. Tujuan dari feedback sendiri agar ke depannya bisa memiliki kinerja yang lebih maksimal lagi.
6. Standard Operational Procedures (SOP)
Alur dalam bekerja yang telah ter-standardisasi. Sehingga semua pekerjaan dan layanan produk perusahaan terlapor secara teratur.
ADVERTISEMENT
7. Follow up
Melakukan pemantauan hingga menindak-lanjuti atas sebuah arahan, laporan, perkembangan dari suatu proyek, hingga perkembangan dari permasalahan yang ada.
8. Outing
Melakukan kegiatan rekreasi bersama rekan kerja. Tujuannya ialah untuk menyegarkan pikiran karyawan serta menjalin hubungan kekeluargaan antar karyawan (di luar professional kerja).
9) Tenggo
Tenggo merupakan gabungan dari kata "Teng" dan "Go", yang berarti langsung pulang (pulang tepat waktu) ketika jam kerja sudah berakhir.
10. Minutes of Meeting (MoM)
Catatan selama jalannya rapat, mulai dari sebelum rapat, saat rapat berlangsung, hingga sesudah rapat. Tujuannya yakni agar seluruh peserta rapat dapat mengingat dan memahami hasil rapat.
11. Noted
Noted sebagai tanda bahwa seseorang telah memahami arahan tugas yang diberikan oleh atasan atau pembagian kerja oleh sesama rekan kerja. Sehingga, bisa langsung eksekusi pekerjaan yang ada.
ADVERTISEMENT
12. Hectic
Sebuah situasi yang menggambarkan seseorang sedang sibuk dengan pekerjaannya. Di sini bisa digambarkan bahwa orang tersebut memiliki jumlah pekerjaan yang banyak dengan waktu pengerjaan yang singkat.
13. Key Performance Indicators (KPI)
Terdapat berbagai alat ukur yang digunakan untuk menentukan penilaian terhadap seseorang berdasarkan hasil pekerjaannya.
14. Purchase Order (PO)
Bukti pemesanan atas semua pesanan barang atau jasa yang berkaitan dengan urusan perusahaan.
15. Cut Off
Cut off menjadi tanda bahwa pada tanggal berlangsungnya cut off, seseorang sudah tidak bisa memasukkan data-data keuangan yang harus dibayarkan oleh pihak finance dari perusahaan.
Demikian penjelasan terkait istilah-istilah dalam dunia kerja yang umum digunakan. Semoga cukup memberimu gambaran terkait kehidupan di dunia kerja, ya. (mel)
ADVERTISEMENT