Di Singapura, Mobil Mewah Dijual Pakai `Mesin Canggih`

17 Mei 2017 16:22 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Vending Machine Mobil di Singapura (Foto: Motor1)
zoom-in-whitePerbesar
Vending Machine Mobil di Singapura (Foto: Motor1)
Hadirnya `vending machine` atau mesin otomatis untuk menjual minuman ringan masih menjadi barang baru di Indonesia. Tapi di negera tetangga, yakni Singapura, bukan cuma sekadar minuman yang jadi barang dagangan.
ADVERTISEMENT
Sejumlah mobil mewah dari berbagai merek ternama di antaranya Bentley, Ferrari, dan Lamborghini bisa dipesan secara mudah layaknya di vending machine.
Konsep tak biasa ini dihadirkan Autobahn Motors, yang dikenal sebagai penjual mobil bekas. Mereka menjelaskan, konsumen hanya perlu memilih di layar sentuh pada lantai dasar untuk melihat-lihat mobil yang mereka pilih.
Ketika sudah cocok, mesin akan mengatur mobil yang dipilih tersebut dan tiba di depan Anda. Cara kerjanya mirip seperti memesan minuman di vending machine.
Vending Machine Mobil di Singapura (Foto: Motor1)
zoom-in-whitePerbesar
Vending Machine Mobil di Singapura (Foto: Motor1)
Dijelaskan, bila vending machine ukurannya hanya sebesar lemari pakaian, mesin otomatis yang menjajakan mobil ini dibuat pada sebuah gedung dengan ketinggian 15 lantai. Secara total, fasilitas ini memiliki 60 slot dan menjadikannya sebagai vending machine mobil mewah terbesar dunia. Demikian dikutip dari Reuters, Rabu (17/5).
ADVERTISEMENT
Menurut General Manager Autobahn Motors Gary Hong, toko mobil ala vending machine ini diklaim efisien apalagi lahan di Singapura sangat terbatas.
"Kami memerlukan lahan yang besar untuk menyimpan mobil. Kemudian, kami juga harus kreatif dan inovatif," katanya.
Mengutip Motor1, agar bisa beroperasi layaknya mesin otomatis, Autobahn Motors menggunakan Automotive Inventory Management System. Sistem yang mereka buat ini bahkan mengundang ketertarikan pengembang properti untuk mengaplikasikan teknologi yang sama untuk layanan parkir.
Berdasarkan informasi dari situs Autobahn Motors, mobil-mobil yang dijajakan di Singapura meliputi Volkswagen Golf Cabriolet 2013, 10 unit Porsche dan BMW, dua unit Lamborghini, Ferraris, juga Bentleys. Selain itu, adapula model lawas termasuk Ferrari Dino lansiran 1977 dan Land Rover Discovery 90.
ADVERTISEMENT
Vending Machine  (Foto: Autobahn)
zoom-in-whitePerbesar
Vending Machine (Foto: Autobahn)