Konten dari Pengguna

Kenapa Belanja Online Dianggap Lebih Efisien?

Gheona Priscilla Rannaesa
Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Pembangunan Jaya
31 Juli 2023 8:50 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Gheona Priscilla Rannaesa tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Belanja Online. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Belanja Online. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Di era digital saat ini kehidupan kita sudah sangat dipermudah dengan kemunculan toko online yang dapat dengan mudah kita akses hanya dengan menggunakan gawai yang kita miliki.
ADVERTISEMENT
Belanja online saat ini sudah banyak diminati oleh masyarakat, yang pada awal kemunculan pengguna dari aplikasi toko online hanya sebatas kaum muda.
Namun, sekarang dari anak-anak sampai orang yang sudah tua sudah bisa mengakses dan mengoperasikan aplikasi toko online yang mereka miliki.
Saat ini juga toko online sudah semakin banyak dan bervariasi, mulai dari yang buatan luar negeri sampai buatan anak bangsa kini sudah dapat dengan mudah untuk unduh dan operasikan.
Poin plus yang menjadi titik dari keberhasilan dan kesuksesan toko online ialah kemudahan yang mereka tawarkan cukup memikat hati masyarakat.
Saat ini kita dapat dengan mudah memesan suatu barang tanpa perlu datang langsung ke toko yang menjual barang yang kita inginkan, tentunya hal ini membuat kita dengan memesan barang yang kita inginkan kapan saja dan di mana saja.
ADVERTISEMENT
Kita juga tidak mengeluarkan bensin, uang, dan tenaga hanya untuk pergi membeli barang yang kita inginkan karena dengan membeli di toko online barang yang kita pilih akan datang ke rumah kita atau tempat tujuan kita tanpa harus kita jemput ke toko yang menjual.
Sumber :Pixabay
Toko online juga menyediakan banyak diskon dan gratis biaya pengiriman yang membuat masyarakat semakin tertarik untuk berbelanja di toko online.
Pada awal kehadirannya banyak masyarakat yang ragu untuk berbelanja di toko online karena mereka takut barang yang mereka pesan tidak sesuai dengan gambar yang ditampilkan di toko online tersebut.
Namun, saat ini beberapa toko online sudah mulai melakukan siaran langsung untuk menarik para pembeli serta mempromosikan produk mereka kepada para calon pembeli.
ADVERTISEMENT
Hal ini tentunya akan memudahkan pembeli karena mereka dapat melihat barang yang mereka ingin beli di siaran langsung, bahkan mereka juga dapat menulis di kolom komentar terkait produk yang ingin mereka lihat.
Sumber : Pixabay
Bahkan saat ini beberapa toko online sudah menyediakan fitur, agar pembeli dapat menawar secara langsung kepada penjual barang yang ingin mereka beli apabila mereka merasa tidak cocok dengan harga yang ditawarkan karena dinilai terlalu mahal.
Adanya fitur tawar atau nego harga tersebut tentunya akan sangat menguntungkan pembeli dan penjual karena pembeli dapat mendapatkan harga yang sesuai dengan yang mereka inginkan tanpa merugikan penjual karena harga yang sudah ditawar atau dinego sudah sama-sama disepakati oleh kedua belah pihak.
ADVERTISEMENT
Saat ini toko yang menjual barang secara offline juga sudah mulai melakukan penjual pada toko online mereka masing-masing yang tentunya sudah dilengkapi dengan ceklis dari pihak toko online yang menandakan bahwa toko tersebut sudah official.
Hal ini tentunya akan memudahkan pembeli karena mereka dapat membeli barang yang mereka inginkan dengan mudah dan cepat tanpa takut kalau barang tersebut bukan merupakan barang original.
Hal ini juga akan menguntungkan pembeli karena mereka dapat membeli barang yang mereka inginkan mudah dan cepat tanpa perlu takut kalau barang tersebut adalah barang palsu atau tidak original.
Yang terakhir ialah kemudahan para pembeli dalam membayar produk yang mereka inginkan. Hal ini karena toko online menyediakan fitur pembayaran yang sangat lengkap mulai dari pembayaran dengan metode transfer, membayar di mini market, membayar dengan menggunakan uang digital, membayar secara langsung, dan bahkan dapat dibayar dengan metode cicilan atau diangsur.
ADVERTISEMENT
Tentunya hal ini membuat toko online dianggap efektif karena kita dapat membeli barang sesuai kemauan kita dengan harga yang terjangkau, diantar langsung ke tempat tujuan, terjamin original dan memiliki kualitas yang baik, memiliki metode pembayaran yang lengkap, dan juga banyak diskon dan potongan yang ditawarkan yang tentunya sangat menarik perhatian masyarakat untuk berbelanja di toko online.