Konten dari Pengguna

Apartemen Lebih Dipilih Dibanding Rumah? Ini Jawaban Milenials!

Ayanafara
Love yourself, then the world will love you too
17 Januari 2018 16:52 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ayanafara tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Apartemen Lebih Dipilih Dibanding Rumah? Ini Jawaban Milenials!
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Apartemen menjadi pilihan hunian bagi hampir semua orang, tak terkecuali generasi milenial. Generasi ini dikenal memiliki gaya hidup yang praktis dan simpel. Dan apartemen dianggap sebagai cerminan dari hunian idaman mereka. Semakin meningkatnya jumlah penduduk pun membuat milenials nggak punya pilihan lain selain tinggal di apartemen.
ADVERTISEMENT
Jangan salah, milenials memilih apartemen sebagai hunian bukan karena terpaksa lho, tapi karena memang banyak hal yang membuat mereka lebih suka tinggal di hunian vertikal ini dibanding rumah tapak. Kenapa ya? Yuk, cari tau jawabannya di bawah ini!
Praktis
Generasi milenial terkenal sangat akrab dengan yang namanya gadget dan internet. Hal ini membuat mereka terbiasa mendapatkan segala hal dengan praktis dan mudah.
Alasan inilah yang membuat milenials lebih memilih apartemen untuk dijadikan hunian karena mereka bisa mendapatkan segala kebutuhan dengan mudah. Karena umumnya, sebuah apartemen memiliki fasilitas lengkap dan memadai.
Minimalis
Ukuran apartemen yang nggak terlalu besar membuat milenials lebih mudah menjalankan aktivitas sehari-harinya. Apalagi kalau mereka tinggal di apartemen studio, semua kegiatan jadi lebih efisien karena dilakukan di satu ruangan serbaguna.
ADVERTISEMENT
Generasi ‘kekinian’ ini juga cenderung lebih memanfaatkan waktu untuk bekerja. Sehingga dengan ukuran minimalis, waktu untuk bersih-bersih dan merawat hunian juga jadi lebih singkat.
Fleksibel
Pada sebuah survey, generasi milenial dikatakan memiliki pola hidup yang cukup unik yakni suka berpindah-pindah tempat tinggal dengan alasan untuk traveling dan mendapatkan pengalaman baru.
Milenial juga nggak suka menyimpan banyak perabotan di dalam hunian karena mereka lebih sering berpindah tempat tinggal dibanding menetap di satu tempat. Hal ini pun membuat mereka lebih memilih untuk menyewa atau tinggal di apartemen karena lebih fleksibel.
‘Kekinian’
Untuk suatu alasan, generasi milenial lebih bangga tinggal di apartemen karena melambangkan gaya hidup yang modern dan praktis. Kultur penghuni apartemen yang rata-rata memiliki produktivitas kerja tinggi membuat para milenial bangga akan status sosialnya jika memiliki atau tinggal di apartemen.
ADVERTISEMENT
Keamanannya Terjamin
Apartemen biasanya dilengkapi dengan sistem keamanan yang terjamin seperti CCTV dan security yang berjaga selama 24 jam penuh. Hal ini tentu akan membuat milenials merasa aman. Kalau sedang kesusahan, mereka pun bisa langsung menghubungi petugas perawat apartemen.
Memang nggak semua milenials memilih tinggal di apartemen, tapi se-enggak-nya sebagian orang berpikiran seperti itu. Nah, kalau kamu gimana? Apakah kamu termasuk milenial yang lebih memilih tinggal di apartemen dibanding rumah? Yuk, share pendapatmu!