Konten dari Pengguna

Apa Kabar Para Pemain Drama Korea Rooftop Prince?

Gosip Artis
Celebrity and all its sensation
6 September 2018 8:32 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Gosip Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Apa Kabar Para Pemain Drama Korea Rooftop Prince?
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Serial drama korea bergenre komedi fantasi romantis ‘Rooftop Prince’ yang rilis pada 2012, sempat tayang di salah satu stasiun televisi Indonesia. Drama Korea ini juga sukses menarik perhatian para pemirsa.
ADVERTISEMENT
Selain ceritanya yang unik, para pemain juga menjadi pendukung dalam kesuksesan drama Korea. Hampir 6 tahun berlalu, kira-kira seperti apa ya kabar mereka? Langsung aja yuk, ini dia kabar terbaru para pemain drama Korea ‘Rooftop Prince’.
1. Park Yoo Chun sebagai Pangeran Lee Gak/Young Tae Yong
Apa Kabar Para Pemain Drama Korea Rooftop Prince? (1)
zoom-in-whitePerbesar
instagram.com/6002yoochun
Jarang terlihat bermain drama sejak tahun 2015, lantaran Park Yoo Chun sempat diisukan terkena kasus pelecehan seksual terhadap beberapa wanita di klub malam. Namun, setelah melakukan serangkaian pemeriksaan, Yoo Chun dinyatakan tidak bersalah.
pada 2017, mantan personel TVXQ ini melakukan kegiatan wajib militer dan belum aktif lagi bermain drama.
2. Han Ji Min sebagai Park Ha/Hong Bu-yong
Apa Kabar Para Pemain Drama Korea Rooftop Prince? (2)
zoom-in-whitePerbesar
instagram.com/roma.emo
Pemeran utama wanita, Han Ji Min, juga menjadi sorotan di drama Korea ‘Rooftop Prince’. Han Ji Min sempat vakum dari dunia drama Korea setelah berhasil memerankan Park Ha/Hong Bu-yong, dan lebih banyak bermain film pada 2015. Hingga akhirnya dia comeback bermain drama Hyde, Jekyll Me, pada 2015.
ADVERTISEMENT
Pada 2018 ini, drama baru yang dia mainkan adalah ‘Familiar Wife’.
3. Lee Tae Sung sebagai Prince Muchang/Yong Tae Mu
Apa Kabar Para Pemain Drama Korea Rooftop Prince? (3)
zoom-in-whitePerbesar
instagram.com/taesama27
Pemeran Prince Muchang/Yong Tae Mu di Rooftop Prince ini juga masih aktif bermain drama. Pada 2017, dia bermain drama berjudul ‘My Golden Life’, dan terakhir, Lee Tae Sung bermain di drama Ms. Hammurabi yang tayang pada 2018.
4. Jung Yoo Mi sebagai Hong Se Na/Hong Hwa Yong
Apa Kabar Para Pemain Drama Korea Rooftop Prince? (4)
zoom-in-whitePerbesar
instagram.com/_jungyumi
Jung Yoo Mi yang berperan sebagai Hong Se Na/ Hong Hwa Yong terakhir bermain drama berjudul ‘Discovery of Love’ pada 2014. Wanita cantik ini pernah membintangi film beberapa film yang sedang hits pada 2016, seperti ‘Train to Busan’, dia berperan sebagai sosok wanita hamil.
ADVERTISEMENT
Namanya sempat mencuat di tahun karena digosipkan akan menikah dengan aktor terkenal Gong Yoo yang juga menjadi pemeran utama di ‘Train to Busan’.
5. Lee Min Ho sebagai Song Man-bo
Apa Kabar Para Pemain Drama Korea Rooftop Prince? (5)
zoom-in-whitePerbesar
instagram.com/leetaeri.taiwan
Nama Lee Min Ho melejit setelah perannya di drama Rooftop Prince sebagai Song Man-bo. Semenjak itu pula Min Ho dibanjiri tawaran iklan seperti salah satu produk smartphone Korea Selatan yang populer. Di tahun 2017 dia sempat menjadi cameo di salah satu drama, dan tidak menjadi pemain tetap.
6. Choi Woo Shik sebagai Do Chi San
Apa Kabar Para Pemain Drama Korea Rooftop Prince? (6)
zoom-in-whitePerbesar
instagram.com/wooshikc_
Sama dengan Jung Yoo Mi, Choi Woo Shik, sebagai Do Chi San, juga sempat bermain di film ‘Train to Busan’. Choi Woo Shik juga masih sibuk bermain drama, meski di tahun 2018 ini, dia belum terlihat lagi di layar televisi. Namun, pada 2017 ada dua drama yang dia mainkan.
ADVERTISEMENT
7. Jung Suk Won sebagai Wu Yong Sul
Apa Kabar Para Pemain Drama Korea Rooftop Prince? (7)
zoom-in-whitePerbesar
instagram.com/cjes.tagram
Februari 2018, kabar mengejutkan datang dari aktor Jung Suk Won pemeran Wu Yong Sul di ‘Rooftop Prince’. Suk Won tertangkap di bandara Incheon, Korea, atas tuduhan penggunaan narkoba. Diketahui terakhir Suk Won membintangi film ‘The Tiger: An Old Hunter's Tale’ pada 2015.
Karakter siapa yang paling kalian rindukan di drama ‘Rooftop Prince’?