Cerita Awal Terbentuknya 'The Bakuucakar' dan Harapan Glenn Fredly untuk Mereka

Gosip Artis
Celebrity and all its sensation
Konten dari Pengguna
18 Juni 2020 0:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Gosip Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Glenn Fredly dan Bakuucakar. (Foto Youtube Chanel The Bakuucakar)
zoom-in-whitePerbesar
Glenn Fredly dan Bakuucakar. (Foto Youtube Chanel The Bakuucakar)
ADVERTISEMENT
The Bakuucakar merupakan salah satu band pengiring yang cukup lama bertahan dengan personel yang sama selama hampir 10 tahun menemani penampilan Glenn Fredly.
ADVERTISEMENT
The Bakuucakar terdiri dari Rayendra Sunito (drum), Rifka Rachman (sequencer), Bonar Abraham (bas), Andre Dinuth (gitar), Harry Anggoman (keyboard), Kenna Lango (Hammond), dan Nicky Manuputty (saksofon).
Dalam sebuah video yang diunggah oleh chanel The Bakuucakar (13/6) menjelaskan bagaimana proses terbentuknya Bakuucakar dalam sebuah band bermula ketika seluruh personel yang terdiri dari latar belakang musik ini bergabung bersama home band-nya Glenn Fredly.
Setiap personel Bakuucakar bergabung bersama Glenn di rentang waktu tahun 2007 dan 2008. Momen terbentuknya Bakuucakar ketika Rifka Rahman paling terakhir bergabung dengan band yang belum diberinama ketika itu yang kemudian formasi itu tetap sampai dengan saat ini.
"Pada tahun 2007 akhir banyak penggantian personel dari band-nya Glen sendiri, pada saat itupun gua masuk di situ. Di situ sudah ada Bung Kenna, Nicky, Andre Dinuth dan pada saat tahun 2008 Glenn memilih masuknya Harry Anggoman, Rifka Rachman, Bonar Abraham ke dalam 'band-nya' dia," ucap Rayendra Sunito.
ADVERTISEMENT
"Pada saat itupun kita ngga nyangka bikin band, Glenn Fredly and Bakuucakar atau Glenn Fredly and the apa pun itu gitu, kita cuma menjadi band pengiringnya Glenn. Dengan berjalannya waktu kita makin merasa cocok dan Glenn juga selalu supportif ke kita, dia selalu ajak kita di hampir semua performan dia so kita secara personal makin solid juga," lanjut Rayendra Sunito.
Harry Angoman menjelaskan asal-muasal nama grup band yang kelak menjadi band yang mengiringi Glenn Fredly hingga saat ini.
"Awal main, kita ngumpul 2008 itu belum ada nama band ini. Kenna Lango tiba-tiba nyeletuk 'BAKUUCAKAR aja', ya sudah, terbentuklah Bakuucakar. Bakuucakar itu bahasa Indonesia Timur, Manado, Ambon, Papua itu bilang bakuucakar itu 'cakar-cakaran' kalau bahasa kita," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Bakuucakar ketika bekerja sama dengan Glenn Fredly merasakan kehangatan yang bukan hanya kontak bekerja melainkan rasa kekeluargaan yang sangat erat.
"Nuansa atau pola lingkup cara bermain musik di sini agak berbeda dibanding gua misalkan seasonis di tempat lain gitu ya. Bahwa banyak orang-orang cukup unik yang ada di Bakuucakar," ucap Bonar Abraham.
"Di Bakuucakar ini isinya orang macam-macam kalau menurut gua. Macam-macam dari segala sisi, macam-macam dari jenis musiknya, macam-macam dari generasinya. Kita punya Harry Angoman sama Kenna Lango generasi yang jauh diatas gua, Bonar atau Rifka atau Nicky gitu. Dan secara jenis musik juga kita punya Andre Dinuth yang lebih rock, kita punya om Harry backgrounnya juga rock cuma dia banyak backgground gospelnya juga. Dan menggabungkan macam-macam itu ternyata ngga susah, karena kita as band kita bisa menahan ego masing-masing. Kita tahu tujuan kita adalah membuat musik yang terbaik yang kita bisa. So, elemen-elemen itu kita bisa satuin dan seamless, ngga ada masalah," tutur Rayendra Sunito.
ADVERTISEMENT
Harapan Glenn Fredly Untuk Team The Bakuucakar
Glenn Fredly. (Foto : Youtube Chanel The Bakuucakar)
"Bisa bersenang-senang dalam konteks bermusik, selalu eksplore gitu. Saya senang karena di Bakuucakar ini orang-orang yang bukan hanya punya pengalaman, tapi orang-orang yang bersedia untuk eksplore dalam konteks bermusik itu luar biasa sekali gitu, ya buat saya mereka tempat saya untuk belajar dan juga bersenang-senang dalam konteks bermusik. Dan juga pastinya menjadi satu keluarga yang dipertemukan dalam ritme dan harmoni," ucap Glenn Fredly.
Mendiang Glenn Fredly memiliki kesan mendalam dengan The Bakuucakar ketika dirinya akan merayakan 17 tahun berkarier di dunia tarik suara. Pada perayaan sweetseventeen itu, Glenn Fredly memperkenalkan The Bakuucakar dalam album yang bersamaan dengan album yang akan dirilisnya dengan konsep Glenn Fredly and The Bakuucakar.
ADVERTISEMENT