Konten dari Pengguna

Vidi Aldiano Ungkap Arti Nama Belakangnya yang Ternyata Unik Banget

Gosip Artis
Celebrity and all its sensation
10 September 2020 11:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Gosip Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
dok: instagram.com/vidialdiano
zoom-in-whitePerbesar
dok: instagram.com/vidialdiano
ADVERTISEMENT
Vidi Aldiano yang dikenal sebagai penyanyi solo pria dengan segudang lagu yang banyak dinikmati oleh penikmat musik Tanah Air.
ADVERTISEMENT
Namun, tak banyak yang tahu bahwa nama Aldiano memiliki makna tertentu bagi Vidi. Saat menjadi bintang tamu bersama Prilly Latuconsina di kanal YouTube Kuy Entertainment belum lama ini, Vidi pun mengungkapkan asal-usul dan arti namanya itu.
Menurut Vidi, nama lengkapnya yang asli dari pemberian orangtuanya adalah Oxavia Aldiano. Saat Vidi Lahir, sang ayah spontan mengucapkan syukur yang menjadi inspirasi nama Aldiano. Pasalnya proses kelahiran penyanyi lagu 'Bertahan Lewati Senja' tersebut cukup sulit, sehingga membuat sang ayah khawatir.
"Elo tahu enggak arti Aldiano itu apa?" ucap Vidi. "(Aldiano) Alhamdulillah dia nongol. Karena elo emang susah kan pas lahiran," timpal Prilly. "Jadi, pas emak gue ngelahirin gue, dia hampir lewat (meninggal). Gue juga nyaris lewat juga. Saat gue lahir, bapak gue bersyukur banget, 'Alhamdulillah, dia nongol, dia selamat'. Bisa gitu ya," jelas Vidi.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, Vidi juga mengungkapkan asal-usul panggilannya yang berawal dari nama lengkapnya. Vidi pun mengungkapkan arti positif dari nama Vidi yang digunakannya.
"Vidi itu nama panggilan gue dari kecil. Nama sebenarnya gue adalah Oxavia Aldiano. Vidi itu nama gabungan nama depan dan belakang gue," beber Vidi. "Oxavia, Vi dan Aldiano, Di. Jadinya Vidi. Lambangnya itu yin dan yang (keseimbangan) gitu."