Muhammadiyah Sebagai Gerakan Intelektual

Hartini
Saya adalah Mahasiswa Institut Teknologi bisnis Ahmad dahlan jakarta
Konten dari Pengguna
28 Februari 2022 12:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hartini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Gambar Sebdiri Dokumentasi Pelantikan LSO ITB AD
Muhammdyiah ialah gerakan islam dakwah amar ma'ruf nahi munkar dan tajdid yang bersumberkan pada Al-Qur'an dan As-sunnah As-sohihah, muhammdiyah juga merupakan salah satu lembaga organisasi yang menciptakan kader kader yang berkualitas juga generasi intelektual yang baik seiring kemajuan teknologi yang semakin mendunia juga berkembang pesat. Mahasiswa muhammadiyah juga patut di jadikan rujukan di mana mereka memiliki argumen dan wawasan yang luas, dari generasi ke generasi mahasiswa muhammadiyah telah banyak menjadi tokoh tokoh penting dalam sejarah indonesia.
ADVERTISEMENT
Muhammadiyah tidak hanya bergerak disatu lembaga saja melainkan banyak peran yang ia jalankan salah satunya di lembaga perekonomian di mana yang di gerakan adalah kader kader muhammadiyah yang terus dituntut untuk merakyat dan bertujuan untuk membantu masyarakat sekitar. Hal ini dapat dilihat dari cita-cita muhammdiyah yang selalu ingin merangkul masyarakat tampa membedakan agama dan ras muslim ataupun non-muslim.
Hal yang utama dalam organisasi muhammadiyah adalah gerakan dakwa di mana itu adalah gerakan kajian yang selalu rutin di laksanakan, bukan tanpa alasan gerakan dakwa sangat berpengaruh pada kader kader muhammadiyah untuk menciptakan generasi kader yang berkualitas juga berwawasan luas, seiring perkembangan zaman yang semakin maju dan berkembang. Gerakan kader muhammadiyah tentu banyak membantu masyarakat dalam berbagai bidang, di samping itu muhammadiyah juga memiliki gerakan aisyiyah yaitu gerakan keperempuanan, gerakan itu untuk membantu perempuan dalam berbagai hal terutama dalam hal awam dan keagamaan.
ADVERTISEMENT
Sabagian besar kader muhammadiyah telah banyak menjadi tokoh tokoh penting juga menjadi ulama ulama besar hal ini dikarenakan kader kader yang amanah dalam melakukan tanggung jawab dakwah yang bertujuan untuk menciptakan kader kader yang bermoral juga mendamaikan masyarakat indonesia maupun secara luas. Organisasi muhammadiyah juga semakin berkembang di berbagai aspek lembaga pendidikan, kesehatan, ekonomi dan lainnya.
Dalam hal ini dapat di simpulkan bahwa kader Ikatan meahasiswa muhammadiyah dapat di jadikan contoh intelektual yang baik bagi generasi kader berikut atau mungkin menjadi rukujan untuk kader berikutnya agar terus maju dan berkembang.