Konten dari Pengguna

3 Deodorant yang Bagus untuk Ketiak Basah dan Bau, Paling Ampuh!

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
28 Februari 2022 21:22 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi menggunakan deodoran. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi menggunakan deodoran. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Beraktivitas seharian tidak jarang membuat tubuh berkeringat sehingga ketiak menjadi basah, untuk itu kamu memerlukan deodorant yang bagus untuk ketiak basah dan bau. Sangat mengganggu bukan, jika kamu mengalami hal tersebut? Bukan hanya kamu, orang-orang yang ada di sekitar kamu pun mungkin akan terganggu.
ADVERTISEMENT
Ketiak bau dan basah bisa disebabkan oleh banyak hal, mulai dari makanan, hormon, hingga aktivitas yang dilakukan. Ketiak basah muncul dikarenakan tubuh memproduksi keringat dan itu adalah wajar.
Namun, jika produksi keringat kamu berlebih akan menimbulkan bau badan yang tidak nyaman. Berikut adalah rekomendasi deodorant yang bagus untuk ketiak basah dan bau yang bisa kamu coba, Ladies.

Rekomendasi Deodorant yang Bagus untuk Ketiak Basah dan Bau

1. Nivea
Siapa yang tidak kenal dengan produk satu ini? Produk Nivea terdiri dari beragam jenis, mulai dari sabun cuci muka, handbody, toner, serum, pelembap bibir, hingga deodorant. Untuk deodorant Nivea memiliki berbagai macam kemasan dan jenis. Ada yang kemasan kaca, kemasan roll-on, spray, hingga ada yang berbentuk layaknya handbody.
Deodorant Nivea Hijab Fresh. Foto: instagram @nivea_id
Selain menghilangkan bau badan dan basah pada ketiak, deodorant Nivea juga ada kandungan whitening untuk memutihkan ketiak kamu.
ADVERTISEMENT
Kandungan pada deodorant bisa menjaga ketiak kamu tetap kering dan tidak bau selama 48 jam. Harga satu deodorant dari Nivea juga beragam, salah satu produk deodorant dari Nivea adalah deodorant Hijab Fresh dengan harga terjangkau, yakni Rp10 ribu.
2. Rexona
Salah satu merek yang sangat terkenal adalah Rexona. Bukan hanya untuk kaum perempuan, namun Rexona juga menghadirkan varian deodorant untuk lelaki dalam koleksi Rexona Men.
Deodorant Rexona. Foto: instagram @rexona_id
Rexona sendiri terdiri dari berbagai macam, ada yang spray ada pula yang roll on. Berbagai macam ukuran tersedia dari kecil hingga besar, tinggal menyesuaikan dengan kebutuhan kamu. Untuk varian deodorant perempuan sendiri dibanderol dengan harga mulai dari Rp30 ribu.
3. Lady Speed Stick
Kamu mungkin jarang mendengar salah satu merk deodorant ini, padahal terbukti ampuh mengusir bau badan dan ketiak basah. Lady Speed Stick cukup harum dan tahan lama hingga 48 jam.
Deodorant Lady Speed Stick. Foto: ladyspeedstick.com
Jika kamu bosan dengan bentuk deodorant roll-on, kamu bisa beralih ke Lady Speed dengan bentuk stick ini. Bentuknya yang unik dan kegunaannya yang bisa tahan hingga 48 jam tentunya akan semakin menambah poin plus.
ADVERTISEMENT
Tersedia 3 variasi wangi dan kegunaan yang berbeda-beda, yaitu invisible dry, orchard blossom, dan wildfreesia. Harganya juga cukup terjangkau yaitu Rp35 ribu.
Itu dia beberapa rekomendasi deodorant yang bagus untuk ketiak bau dan basah yang wajib kamu punya, semoga informasi ini bermanfaat, ya!
(AP)