Konten dari Pengguna

3 Model Rambut French Crop yang Sedang Hits

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
24 April 2022 21:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Model Rambut French Crop. Foto: unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Model Rambut French Crop. Foto: unsplash
ADVERTISEMENT
Model rambut french crop belakangan ini sempat viral, khususnya di kalangan pria. Modelnya yang cepak dan tipis pada bagian belakang dengan bagian depan menyerupai mangkuk ini, banyak dipilih karena membuat tampilan jadi terlihat lebih maskulin.
ADVERTISEMENT
Banyak kalangan artis yang menggunakan model french top dan berhasil membuat look lebih rapi namun tetap trendy, berbeda dengan model bros atau cepak biasanya. Yuk, kita intip beberapa model french crop yang bisa kamu jadikan inspirasi.

Model Rambut French Crop

1. Classic French Crop

Gaya rambut classic french crop memiliki ciri khas khusus yaitu potongan rambut yang cepak pada bagian samping dan belakang untuk memperlihatkan kesan yang tajam bagi si pemilik rambut. Rambut yang cepak pada bagian samping dan belakang akan dipadukan dengan potongan agak kontras pada bagian atas dan depan, yaitu potongan medium yang bisa kamu pilih variasinya sesuai dengan bentuk wajah atau jenis rambut kamu.
Jika kamu menginginkan penampilan akhir yang rapi dan bersih, kamu bisa memotong rambut di pinggiran sehingga akan lebih tertata. Gaya classic french top akan memberikan kesan rapi dan casual, namun tetap santai dan bebas karena potongan pada rambut bagian depan yang tidak terlalu cepak. Agar lebih terlihat klasik, kamu bisa mewarnai rambut dengan warna coklat muda atau coklat tua.
ADVERTISEMENT

2. Short French Crop

Potongan short french crop bisa dibilang sebagai salah satu model paling simpel dari gaya rambut french crop. Gaya rambut ini cocok untuk kamu yang ingin tampil simpel dan tidak membutuhkan banyak styling pada rambut ketika akan bepergian.
Ciri khas dari potongan short french top adalah potongannya yang cepak dan tipis pada bagian bawah samping dan belakang, hanya tersisa sedikit sekali rambut. Sementara untuk bagian atas rambut, potongannya lebih pendek dan tidak terlalu banyak rambut yang disisakan. Sehingga akan terlihat lebih simpel dan cepat untuk dirapikan. Tidak memerlukan banyak perawatan berarti.

3. French Crop Fade

Gaya rambut french crop fade memiliki sedikit kesamaan dengan classic french crop. Hal yang membedakannya terletak pada potongan bagian samping dan belakang, di mana apabila classic french crop langsung berpotongan cepak, maka french crop fade memiliki sedikit fading atau potongan bertingkat pada rambut bagian samping dan belakangnya, sehingga terlihat lebih rapi dan terkesan edgy.
ADVERTISEMENT
Rambut yang padat pada bagian atas akan memberikan kesan modern, cocok untuk kamu pria yang menyukai berbagai macam styling rambut. Selain itu, hasil akhirnya juga akan memperlihatkan look yang trendy.
Nah, itu tadi merupakan beberapa model rambut french crop yang sedang hits dan bisa kamu jadikan inspirasi.
(AP)