5 Arti Mimpi Hajatan, Pertanda Baik atau Buruk Ya?

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
Konten dari Pengguna
25 Januari 2022 16:29 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Mimpi Hajatan. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Mimpi Hajatan. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Mimpi hajatan sebenarnya pertanda baik atau buruk, ya? Ketika tidur, kita sering kali bermimpi tentang hal secara acak. Entah itu mimpi baik atau mimpi buruk.
ADVERTISEMENT
Banyak orang yang percaya bahwa mimpi juga bisa menjadi pertanda atau isyarat kejadian yang akan datang atau nasib yang akan diterima oleh seseorang.
Dalam dunia psikologi, mimpi adalah bentuk perwakilan atau keinginan manusia yang tergambar di luar kesadaran. Jadi, bisa diartikan bahwa mimpi adalah keinginan yang ada jauh di lubuk hati kita.
Nah, kalau mengenai mimpi hajatan, kira-kira apa ya, artinya? Yuk, simak informasi berikut ini supaya kamu paham!

5 Arti Mimpi Hajatan

Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini adalah arti mimpi hajatan yang harus kamu tahu.
1. Arti mimpi hajatan yang meriah
Nyatanya, memimpikan hajatan yang meriah pertanda bahwa kamu belum mampu untuk mencapai apa yang kamu impikan. Kamu belum bisa mendapatkan kebahagiaan dari apa yang sudah kamu rencanakan.
ADVERTISEMENT
Jika kamu mendapat mimpi seperti ini, yang harus kamu lakukan adalah tetap semangat dan terus berjuang untuk kesuksesan kamu.
Ilustrasi wedding. Foto: Pexels
2. Arti mimpi hajatan diri sendiri
Mimpi hajatan diri sendiri juga merupakan mimpi yang menyenangkan atau bisa dibilang mimpi yang indah dan bagus. Namun, tidak dengan tafsirnya karena pada faktanya mimpi memiliki hajatan sendiri bermakna bahwa kamu akan menghadapi suatu kesialan. Entah itu kamu akan kehilangan pekerjaan kamu atau bisnis kamu akan mengalami gulung tikar dalam waktu dekat.
Jika kamu memimpikan hal ini, hendaknya kamu harus selalu berdoa agar hal tersebut tidak menjadi nyata dan tetap harus bersemangat, ya!
3. Arti mimpi makan di acara hajatan
Sama seperti mimpinya yang menyenangkan, arti mimpi makan di acara hajatan pertanda bahwa kamu akan dilimpahkan banyak rezeki serta kemakmuran di masa yang akan datang. Oleh karena itu, hendaknya kamu berdoa untuk meminta rezeki kepada Tuhan serta selalu bersyukur.
ADVERTISEMENT
4. Arti mimpi terlambat sampai ke hajatan
Tentu saja ini bukan mimpi yang baik. Pergi terlambat ke hajatan akan meninggalkan perasaan tidak enak dan gelisah. Sama halnya dengan arti dari mimpi terlambat datang ke hajatan.
Hal ini bisa sebagai pertanda bahwa akan ada seseorang yang menghina atau merendahkan kamu. Kamu akan dianggap remeh oleh seseorang dalam waktu dekat. Hati-hati dan hadapi dengan sabar, ya!
Ilustrasi wedding. Foto: Pexels
5. Arti mimpi tetangga hajatan
Mimpi yang satu ini juga terasa menyenangkan. Kamu bisa melihat tetangga kamu berbahagia karena tengah menyelenggarakan hajatan.
Sama dengan mimpi, tafsir mengenai mimpi tetangga hajatan juga sama baiknya. Dalam waktu dekat kamu akan mendapatkan sesuatu yang sudah lama kamu inginkan. Selain itu, hal ini juga bisa sebagai pertanda bahwa kamu akan dilimpahi berkah serta makanan enak dalam waktu dekat. Wah, selamat, ya!
ADVERTISEMENT
Berikut tadi adalah tafsir mengenai mimpi hajatan yang mungkin saja pernah kamu alami. Apa pun arti mimpi tersebut, hendaknya kamu berdoa kepada Tuhan agar dilindungi dari pertanda buruk dan selalu bersyukur jika ada hal baik menyertai kamu.
(DL)