Konten dari Pengguna

5 Inspirasi Gaya Rambut Tomboy Korea

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
20 Juli 2022 18:49 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Gaya Rambut Tomboy Korea. Foto: iStockphoto
zoom-in-whitePerbesar
Gaya Rambut Tomboy Korea. Foto: iStockphoto
ADVERTISEMENT
Ladies, kamu ingin mencoba gaya rambut tomboy Korea agar tampilan lebih simpel namun tetap keren? Hello Ladies akan memberikan inspirasinya pada ulasan berikut ini. Simak, ya.
ADVERTISEMENT
Memiliki gaya rambut tomboy menjadi tren di kalangan masyarakat karena mereka terinspirasi dari wanita-wanita Korea yang tampilannya terlihat lebih simpel dan santai dengan gaya rambut tomboy.
Ada banyak variasi gaya rambut tomboy Korea yang bisa kamu coba untuk tampil lebih santai tanpa ribet menata rambut.
Gaya rambut tomboy Korea memang terlihat unik namun tidak menghilangkan sisi feminin wanita. Menggunakan gaya rambut tomboy Korea membuat penampilanmu terlihat berbeda di antara gaya rambut yang sering digunakan di kalangan wanita. Tampilanmu akan terlihat lebih menonjol dengan gaya rambut ini.
Kamu bisa mengubah gaya rambutmu mengikuti gaya rambut tomboy Korea dengan berbagai variasi yang berbeda. Sesuaikan beragam variasinya dengan seleramu agar tampilan rambutmu terlihat semakin stylish.
ADVERTISEMENT
Gaya rambut tomboy cocok untuk kamu yang merasa malas untuk menata rambut di setiap harinya, karena rambutmu tetap terlihat rapi tanpa harus ditata dengan alat penata rambut.
Ingin tahu variasi gaya rambut tomboy Korea? Simak pada ulasan berikut ini, ya.

Inspirasi Gaya Rambut Tomboy Korea

1. Classic bob

Classic bob merupakan gaya rambut tomboy Korea dengan panjang yang sejajar dengan rahang. Gaya rambut ini sangat populer di kalangan wanita Korea.
Kamu bisa mencoba gaya rambut ini karena membuat tampilanmu terlihat lebih santai dan tidak membutuhkan perawatan rambut yang ribet.

2. Pixie

Pixie merupakan gaya rambut tomboy Korea yang cocok untuk kamu yang memiliki bentuk wajah tirus dan oval.
Gaya rambut ini sangat simpel dan banyak digemari di kalangan wanita Korea karena tidak perlu repot saat akan menata rambut. Kamu bisa mencoba gaya rambut ini untuk tampil berbeda.
ADVERTISEMENT

3. Mullet

Mullet merupakan gaya rambut yang awal mulanya menjadi tren di kalangan pria.
Namun, saat ini gaya rambut mullet juga sering digunakan di kalangan wanita yang ini memiliki gaya rambut tomboy.
Banyak wanita Korea yang menggunakan gaya rambut mullet yang membuat tampilannya terlihat lebih keren dan edgy. Bagi kamu yang ingin memiliki gaya rambut tomboy seperti wanita Korea, kamu bisa mencoba gaya rambut ini.

4. Short Layer

Short layer merupakan gaya rambut tomboy yang sering digunakan oleh wanita Korea.
Gaya rambut ini cenderung cocok untuk semua bentuk wajah sehingga kamu bisa mencobanya untuk tampil lebih keren.

5. Tassel cut

Tassel cut merupakan gaya rambut tomboy yang juga menjadi tren di kalangan wanita Korea.
ADVERTISEMENT
Gaya rambut ini membuat tampilan terlihat lebih imut dan memberikan kesan manis pada tampilanmu. Kamu bisa mencoba gaya rambut ini jika malas menata rambut dengan alat penata rambut karena gaya rambut ini sangat simpel dan mudah ditata tanpa alat penata rambut.
Nah, itu dia beberapa gaya rambut tomboy Korea yang bisa kamu coba untuk tampil lebih santai dan simpel. Selamat mencoba!
(IKN)