5 Jenis Baju Wanita yang Fashionable, Membuat Tampilan Semakin Stylish!

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
Konten dari Pengguna
22 Mei 2022 12:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jenis Baju Wanita. Foto: iStockphoto
zoom-in-whitePerbesar
Jenis Baju Wanita. Foto: iStockphoto
ADVERTISEMENT
Ada berbagai jenis baju wanita yang fashionable dan mengikuti perkembangan tren saat ini.
ADVERTISEMENT
Gaya berpakaian seseorang pastinya mengalami perkembangan seiring berjalannya waktu. Maka dari itu, kamu perlu up to date mengenai jenis baju atau pakaian lainnya yang dapat kamu kenakan sebagai outfit keseharian dan tentunya membuat tampilanmu tetap fashionable.
Baju termasuk salah satu kebutuhan penting yang perlu dimiliki oleh setiap orang. Ada banyak jenis baju yang dapat kamu kenakan sesuai dengan keperluan sehari-hari, seperti ketika kamu ingin menghadiri pesta pernikahan, pergi ke acara formal, atau hanya sekadar bersantai di rumah. Kamu perlu menyesuaikan baju yang kamu kenakan dengan kepentingan atau keperluan sehari-hari.
Kamu dapat mengenakan jenis baju dengan berbagai perubahan gaya yang sedang menjadi tren dalam masyarakat sehingga tampilanmu menjadi lebih stylish dan fashionable.
ADVERTISEMENT
Memperhatikan penampilan merupakan salah satu hal yang perlu kamu lakukan agar kamu tidak ketinggalan perkembangan fashion yang semakin hari akan semakin berkembang.
Berikut ini beberapa jenis baju wanita yang dapat kamu kenakan dalam aktivitas sehari-hari. Simak, ya!

5 Jenis Baju Wanita yang Fashionable

1. Vest

Ilustrasi vest. Sumber: iStockphoto
Vest merupakan baju yang dapat dikenakan sebagai outer atau luaran dalam fashion wanita. Vest memiliki beragam model yang terlihat sangat kekinian jika kamu kenakan.
Kamu dapat memadukannya dengan manset, kemeja, atau baju berbahan kaos sebagai dalaman ketika mengenakan vest. Sesuaikan dengan selera outfit kamu agar tampilanmu terlihat fashionable.

2. Kemeja

Ilustrasi kemeja. Sumber: iStockphoto
Kemeja sebenarnya termasuk jenis baju yang dapat dikenakan oleh pria maupun wanita. Namun, saat ini ada berbagai model kemeja yang desainnya dikhususkan untuk wanita yang dapat kamu kenakan sebagai outfit harianmu.
ADVERTISEMENT
Kemeja merupakan outfit yang cocok dipadukan dengan pakaian apa pun. Kemeja juga dapat dikenakan sebagai outfit acara formal maupun acara santai.

3. Tunik

Tunik merupakan jenis baju wanita yang desainnya simpel namun tetap membuat tampilan terlihat stylish jika dikenakan. Tunik memiliki panjang dari lutut hingga betis.
Jenis baju ini biasa dikenakan oleh wanita berhijab karena sangat cocok jika dipadukan dengan outfit hijabers. Kamu dapat memadukannya dengan bawahan rok, celana, maupun legging saat mengenakan tunik.

4. Dress

Ilustrasi dress. Sumber: iStockphoto
Dress merupakan salah jenis baju yang sangat identik dengan wanita. Ada berbagai model dress yang dapat kamu kenakan sesuai dengan seleramu. Kamu dapat mengenakan dress sebagai outfit kondangan, acara formal, hingga acara santai.

5. Kaus

Ilustrasi kaos. Sumber: iStockphoto
Baju berbahan kaus dapat dikenakan oleh pria maupun wanita. Namun, semakin berkembangnya fashion saat ini banyak baju berbahan kaus yang didesain khusus untuk wanita.
ADVERTISEMENT
Kamu dapat mengenakan kaus sebagai outfit keseharian di rumah maupun hang out bersama teman-teman. Mengenakan kaus sebagai outfit membuat tampilanmu terlihat kasual.
Kamu dapat mamadukannya dengan bawahan apa pun yang memiliki warna senada dengan warna kaus yang akan kamu kenakan.
Nah, itulah beberapa jenis baju wanita yang dapat kamu kenakan sebagai outfit keseharian agar tampilanmu terlihat semakin stylish dan fashionable. Semoga informasinya membantu!
(IKN)