5 Rekomendasi Parfum Remaja Pria dengan Harga Terjangkau!

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
Konten dari Pengguna
30 September 2022 17:59 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi rekomendasi parfum remaja pria (Sumber: Pexels)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi rekomendasi parfum remaja pria (Sumber: Pexels)
ADVERTISEMENT
Enggak cuma buat para cewek, parfum juga sekarang jadi kebutuhan penting bagi cowok-cowok. Nah, kamu sedang mencari rekomendasi parfum remaja pria? Ada nih beberapa list yang bisa kamu coba!
ADVERTISEMENT
Memasuki masa remaja, ada beberapa perubahan tubuh yang bisa terjadi. Salah satunya adalah kelenjar keringat yang menjadi lebih aktif, sehingga mudah membuat tubuh jadi berkeringat dan kadang membuat bau badan. Untuk menghilangkan bau ini, kamu bisa menggunakan minyak wangi.
Bukan cuma itu sih, kini memakai minyak wangi juga menjadi salah satu cara biar meningkatkan kepercayaan diri remaja cowok. Apalagi saat dia lagi ingin pdkt dengan lawan jenisnya.Memakai parfum juga bisa meningkatkan mood bagi penggunanya.
Enggak perlu bingung lagi, sekarang sudah banyak brand parfum buat pria yang bisa kamu pilih sesuai dengan selera kamu. Berikut adalah rekomendasi parfum remaja pria yang bisa kamu coba. Yuk, simak selengkapnya di sini!

Rekomendasi Parfum Remaja Pria

1. Adidas Ice Dive

Ilustrasi rekomendasi parfum remaja pria (Sumber: Pexels)
Pada rekomendasi pertama ada parfum Adidas Ice Dive. Produk ini memiliki sensasi yang segar dari mint. Tapi, saat diaplikasikan, wanginya akan berubah menjadi wangi vanila yang khas.
ADVERTISEMENT
Selain itu, ada juga aroma segar dari jeruk mandarin serta bergamot. Adidas Ice Dive ini bisa menjadi pilihan tepat bagi kamu yang menginginkan aroma yang segar usai beraktivitas.
Produk ini dijual mulai dari harga Rp88.000.

2. Axe Signature Body Perfume Mysterious

Bagi kamu yang memiliki image yang cool, keren, dan misterius, kamu bisa menggunakan parfum ini! Desain botolnya dibuat simple dan memudahkan kamu saat menyemprotkannya.
Axe Signature Body Perfume Mysterious ini juga terdapat aroma apel serta cedarwood yang membuat wangi yang soft serta menenangkan.
Harganya pun cukup terjangkau, yakni mulai Rp18.000.

3. Casablanca EDP 308 Aqua

Ilustrasi rekomendasi parfum remaja pria (Sumber: Pexels)
Casablanca EDP 308 Aqua ini punya aroma yang maskulin namun tetap soft. Eau De Parfum ini juga bisa tahan lama hingga 6 jam, sehingga bisa membuat orang-orang di sekitarmu nyaman berada di dekatmu.
ADVERTISEMENT
Belum lagi harganya yang masih sangat terjangkau, yakni mulai dari Rp26.000 saja!

4. AXL Alexander Eau De Toilette

Ilustrasi rekomendasi parfum remaja pria (Sumber: Pexels)
Di list selanjutnya ada AXL Alexander Eau De Toilette, bagi kamu yang mencari keharuman yang fresh tapi tetap maskulin. Aromanya khas woody green yang bikin segar dan ringan, bisa kamu gunakan saat berangkat sekolah, kuliah, maupun saat nongkrong.
Karena harumnya yang soft, bisa dibilang produk ini termasuk unisex, yakni bisa dipakai juga oleh para cewek.
Kamu bisa mendapatkan AXL Alexander Eau De Toilette dengan harga mulai Rp83.900

5. Romano Eau de Cologne Force

Romano Eau de Cologne Force ini punya harga yang cukup terjangkau tapi hadir dengan wewangian yang mewah. Perpaduan wangi citrus dan woody yang membuat kesan kalem dan elegan.
Kemasannya juga terlihat seperti parfum yang berkelas. Kamu bisa mendapatkan Romano Eau de Cologne Force ini mulai dari harga Rp40.000.
ADVERTISEMENT
Itu dia beberapa rekomendasi parfum remaja pria yang bisa kamu coba. Pilihlah aroma yang paling membuatmu nyaman ya!
(AN)