Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
6 Ide Kado Ultah untuk Suami
26 Februari 2022 23:44 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ulang tahun menjadi momen yang penting dalam hidup, apalagi ulang tahun orang yang tersayang yaitu suami. Mungkin kamu bingung memberikan kado ultah untuk suami yang sesuai dengan kebutuhan atau kepribadian mereka.
ADVERTISEMENT
Tetapi tenang saja, Ladies! Kami telah merangkum ide-ide kado untuk suami kamu yang tentunya akan bermanfaat dan bisa membuat suami semakin sayang.
Ide Kado Ulang Tahun untuk Suami
1. Jam Tangan
Jam tangan merupakan kado paling aman dan long lasting untuk diberikan kepada suami kamu. Selain untuk aksesori agar semakin trendy, jam tangan juga bermanfaat agar suami tetap ingat waktu.
Pilihlah jam tangan dengan kualitas terbaik dan warna netral seperti hitam atau warna gelap lainnya. Pastikan kamu memilih sesuai dengan selera suami, ya! Apakah bergaya sporty, klasik, atau mewah. Kamu bisa memberikan kado jam Alexandre Christie dengan harga mulai dari Rp 1 juta.
2. Kursi Kerja
Nah, kado satu ini tentunya akan sangat bermanfaat apabila suami kamu harus bekerja dari rumah dan menatap laptop seharian. Menatap layar laptop secara terus menerus dan duduk 12 jam di kursi biasa tentunya akan sangat melelahkan, kado dari kamu pasti akan membuat suami lebih nyaman dan rileks saat bekerja!
ADVERTISEMENT
Dijamin ini akan menjadi kado ultah untuk suami yang tidak bisa dilupakan. Untuk harga kursi kerja ini sebenarnya bervariasi, dimulai dari Rp 500 ribu hingga Rp 2,3 juta.
3. Mesin Pembuat Kopi
Laki-laki biasanya sangat suka minum kopi dalam kehidupan sehari-hari. Jika suami kamu adalah si penggemar kopi, hadiahkan mesin pembuat kopi sendiri untuknya!
Suami kamu bisa minum kopi di rumah saja bersama keluarga dan tentunya menghemat pengeluaran, lho. Karena yang biasanya harus membeli kopi di cafe, sekarang kamu dan suami bisa membuatnya sendiri sambil quality time. Untuk mesin pembuat kopi otomatis ini bisa kamu beli dengan harga Rp 3 juta.
4. Parfum
Salah satu ide kado untuk suami kamu yang sangat mudah dicari dan bermanfaat adalah parfum. Kamu bisa menghadiahkan satu parfum dengan berbagai jenis wangi yang sesuai dengan selera dan kepribadian suami.
ADVERTISEMENT
Jangan salah, parfum akan sangat menunjang penampilan suami lho. Jadi, jangan ragu untuk memberikan suami kado parfum yang wanginya awet seharian. Harga parfum di atas berkisar Rp 1 juta. Tetapi kamu juga bisa memberikan kado parfum produk lokal Indonesia.
5. Alat Olahraga
Semenjak adanya kebijakan bekerja dari rumah tentunya mengubah kebiasaan sehari-hari. Kita menjadi lebih sering menatap layar laptop daripada melakukan aktivitas lain.
Hal ini bisa berpengaruh buruk bagi kesehatan apabila tidak diimbangi dengan olahraga teratur. Berikanlah alat-alat olahraga sebagai kado untuk suami kamu agar ia tetap bisa ber-olahraga di rumah saja. Kamu bisa membelikannya barbel, skipping, sepeda, atau mungkin treadmill. Harga barbel merk Kettler tersebut juga cukup terjangkau yakni Rp 260 ribu.
ADVERTISEMENT
6. Alat Pijat
Suami adalah tulang punggung keluarga yang pastinya selalu bekerja setiap hari dari pagi hingga sore, atau mungkin hingga malam. Tidak heran jika ia akan merasa lelah dan pegal-pegal karena melakukan aktivitas seharian.
Berikan kado untuk suami kamu alat pijat elektronik Shiatsu Massage Cushion berikut seharga Rp 1,1 juta. Tentunya kado ini akan bermanfaat untuk kesehatannya dan membuat suami lebih fresh untuk bekerja keesokan harinya.
Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa menambah referensi kado untuk suami kamu, ya!
(AP)