Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
6 Inspirasi Style Hijab Kantor Modis, Yuk Dicoba!
17 Maret 2022 21:33 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagi wanita kantor yang berhijab, memilih outfit ke kantor tentunya menjadi kewajiban yang perlu diperhatikan agar penampilan menjadi lebih menarik dan tentunya dapat menambah rasa percaya diri. Hello Ladies akan kasih inspirasi style hijab kantor modis buat kamu wanita kantoran agar tetap tampil modis dengan gaya yang tidak berlebihan. Simak, ya!
ADVERTISEMENT
Bagi wanita kantor yang berhijab, mungkin agak kesulitan dalam memilih style hijab yang tetap terlihat formal namun tetap terlihat modis. Penampilan yang menarik juga dapat meningkatkan kinerja seseorang menjadi lebih produktif lagi.
Ini dia style hijab kantor modis yang dapat kamu jadikan inspirasi outfit ke kantormu, Ladies. Yuk disimak!
Inspirasi Style Hijab Kantor Modis
1. Blouse yang simple dan modis
Inspirasi style hijab ke kantor yang pertama yaitu kamu dapat mengenakan blouse hitam yang dipadukan dengan celana panjang berbahan kain serta hijab bermotif bunga. Gunakan heels agar tampilan kaki terlihat jenjang.
2. Blazer dengan hijab pashmina
Kamu dapat mengenakan blazer sebagai outer untuk outfit ke kantor. Padukan dengan celana bermotif, dan hijab pashmina dengan model yang simpel.
ADVERTISEMENT
3. Baju polos dengan hijab persegi
Kamu dapat mengenakan baju polos dengan warna apa pun dan dipadukan dengan celana berbahan katun, serta hijab persegi dengan model simpel. Gunakan heels dan tas yang berwarna cerah agar style kamu terlihat modis namun tidak berlebihan.
4. Kemeja dengan outer dan hijab pashmina
Style hijab kantor ini memberi kesan semi formal. Kamu dapat mengenakan kemeja panjang bermotif, lalu dipadukan dengan outer polos berwarna netral. Setelah itu pilih hijab pashmina dengan warna cerah agar tampilanmu terlihat modis.
5. Kemeja polos yang dipadukan dengan celana kulot
Style kali ini memberi kesan santai namun masih sopan ketika kamu kenakan ke kantor. Pilih kemeja polos berwarna hitam. Kamu dapat memadukannya dengan celana putih polos dengan model kulot.
ADVERTISEMENT
Masukkan sebagian kemeja bagian depan ke dalam celana untuk memberi kesan modis pada tampilanmu. Pada style ini, kamu dapat menggunakan hijab pashmina dengan model simpel yang ditarik ke belakang punggung. Kamu dapat menambahkan tampilan tas dan sepatu atau sandal untuk ke kantor agar penampilan kamu semakin terlihat modis.
6. Kemeja bermotif dipadukan dengan outer
Kamu dapat mengenakan kemeja bermotif kotak-kotak, lalu dipadukan dengan outer polos yang panjang, dan celana kulot. Style ini memberi kesan santai namun cocok untuk dijadikan outfit ke kantor. Untuk style ini, kamu cukup mengenakan hijab segi empat dengan model yang simpel agar penampilan tidak terkesan berlebihan. Gunakan flat shoes untuk memberi kesan feminim pada style ini.
ADVERTISEMENT
Itu dia beberapa style hijab kantor modis yang dapat kamu jadikan inspirasi outfit ke kantor. Semoga membantu!
(IKN)