Konten dari Pengguna

6 Rekomendasi Film tentang Pernikahan yang Bisa Kamu Tonton Selama WFH

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
6 September 2021 16:10 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi menonton film. Sumber: unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi menonton film. Sumber: unsplash
ADVERTISEMENT
Selama pandemi, banyak sektor pekerja yang diharuskan bekerja dari rumah. Dengan adanya Work From Home (WFH), sebagian besar pekerja tentunya memiliki waktu luang lebih banyak dan biasanya diisi dengan kegiatan yang disukai, salah satunya adalah menonton film. Berikut ada rekomendasi film tentang pernikahan yang bisa kamu tonton di waktu luang.
ADVERTISEMENT
Selain mengisi waktu luangmu, pastinya di setiap film yang kamu tonton ada dan pesan moralnya masing-masing. Bagi kamu yang akan segera menikah, bisa banget menonton film tentang pernikahan agar dapat terbayang seperti apa nanti saat berumah tangga.

Film Tentang Pernikahan

Berikut 6 rekomendasi film tentang pernikahan yang bisa kamu tonton:
1. 7 Hari 24 Jam
Ilustrasi film. Sumber: imdb
Film ini merupakan film drama Indonesia yang rilis pada tanggal 27 November 2014. Film ini menceritakan tentang sepasang suami istri yang sangat sibuk dalam dunia kerjanya. Suaminya (Lukman Sardi) bekerja sebagai sutradara film terkenal dan Istrinya (Dian Sastrowardoyo) bekerja sebagai manajer di salah satu bank besar.
Pasangan ini sangat sibuk mengurusi pekerjaannya, sehingga mereka berdua jatuh sakit dan dirawat di rumah sakit serta di kamar yang sama. Pada akhirnya, mereka dapat menghabiskan waktu dan momen bersama walaupun sama-sama dirawat karena sakit.
ADVERTISEMENT
2. The Wedding Agreement
Ilustrasi film. Sumber: imdb
Sebuah film drama Indonesia yang rilis pada tahun 2019 yang diadaptasi dari sebuah novel. Film ini mengisahkan mengenai Bian (Refal Hady) dijodohkan dengan Tari (Indah Permatasari) demi dapat membahagiakan ibunya. Namun, sebenarnya Bian sudah menjalin kasih dengan wanita lain bernama Sarah.
Bian berniat untuk menceraikan Tari berdasarkan kontrak yang telah ia buat agar bisa menikahi Sarah. Namun, berkat tekadnya Tari berhasil untuk mempertahankan pernikahannya sekaligus mengambil hati Bian.
3. Blue Valentine
Ilustrasi film. Sumber: imdb
Film drama romantis berasal dari Amerika Serikat ini rilis pada tahun 2010. Film ini mengisahkan tentang pasangan suami-istri yang tengah mengalami proses perceraian. Pasangan ini sudah menikah kurang lebih selama enam tahun, namun seiring berjalannya waktu, perasaan dan gairah antara pasangan ini memudar.
ADVERTISEMENT
Pasangan tersebut terus bertahan dari segala tantangan dan cobaan. Mereka juga tetap menjalani proses perceraian untuk kebaikan masing-masing. Bagaimana kelanjutannya? Tonton saja filmnya!
4. Milly & Mamet
Ilustrasi film. Sumber: imdb
Sebuah film Indonesia bergenre komedi romantis yang diadaptasi dari film Ada Apa Dengan Cinta? 2 yang dirilis pada tanggal 20 Desember 2018. Film ini mengisahkan tentang sepasang suami-istri yang memiliki kesibukan mengurus bayi mereka.
Mamet sebagai suami memiliki passion memasak dan sempat bekerja sebagai koki kini bekerja di pabrik milik ayah dari istrinya, yaitu Milly
Suatu hari, Mamet bertemu dengan teman kuliahnya dahulu dan memberi tahu Mamet bahwa ia sudah mendapatkan investor untuk membuka restoran yang dulu mereka berdua pernah khayalkan.
Hubungan Mamet dan Ayah Milly memburuk. Penasaran dengan kelanjutannya? Lebih baik kamu nonton saja filmnya!
ADVERTISEMENT
5. Critical Eleven
Ilustrasi film. Sumber: imdb
Film Indonesia yang bergenre drama romantis ini menceritakan tentang pertemuan Ale dan Anya yang akhirnya memutuskan untuk menikah. Namun, mereka menemui masalah yang menimpa hubungan mereka.
Hal ini membuat mereka dihadapkan oleh dua pilihan yaitu menyerah dalam marah atau menyembuhkan luka dan bertahan dalam ketidakpastian. Selain itu, pilihan yang dihadapi mereka menjadi lebih sulit karena ada kehadiran seseorang yang sudah lama mencintai Anya.
6. Selesai
Ilustrasi film. Sumber: imdb
Film Selesai akhir-akhir ini viral karena plot dan sudut pandang dari sisi wanita sebagai hightlight-nya. Film ini mengisahkan rumah tangga Broto (Gading Marten) dengan Ayu (Ariel Tatum) yang sering dihadapi banyak masalah hingga terancam kandas.
Ayu sebenarnya sudah tidak sanggup bertahan namun karena ia menyayangi mertuanya, Ayu berusaha untuk mempertahankan pernikahannya. Walaupun sang suami telah berselingkuh darinya dengan Anya hingga membuat Anya positif hamil.
ADVERTISEMENT
Itulah 6 rekomendasi film tentang pernikahan yang dapat kamu tonton dikala waktu luang. Dalam dunia pernikahan memang tidak selalu mulus, pasti ada saja tantangan yang akan dihadapi.
Di antara film-film ini, adakah yang sudah kamu tonton sebelumnya? Komen di bawah ya!
(MA)