Konten dari Pengguna

6 Warna Lipstik untuk Kulit Kuning Langsat, Cek di Sini!

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
16 November 2021 19:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Warna Lipstik untuk Kulit Kuning Langsat. Sumber: Unsplash.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Warna Lipstik untuk Kulit Kuning Langsat. Sumber: Unsplash.
ADVERTISEMENT
Kira-kira warna lipstik untuk kuning langsat yang cocok apa saja ya? Lipstik yang tepat dapat mengubah penampilanmu secara instan. Tetapi sebelum menemukan warna lipstik yang sempurna, kamu harus memahami warna tone kulit kamu terlebih dahulu.
ADVERTISEMENT

Kuning Langsat, Warm atau Cool Undertone?

Kuning langsat dikenal sebagai warna kulit orang Asia. Warna kuning langsat memang memiliki warna yang terlihat terang, namun warna ini tidak masuk ke dalam kategori cool undertone tetapi masuk ke dalam kategori warm undertone.
Undertone adalah warna dari bawah permukaan kulitmu yang mempengaruhi rona keseluruhan, seperti dalam berpakaian hingga melakukan riasan kepada wajahmu. Warna warm undertone lebih cocok dipasangkan warna peachy, keemasan, atau kuning. Berikut rekomendasi warna yang bisa kamu dapatkan:

Warna Lipstik untuk Kulit Kuning Langsat

Ilustrasi Warna Lipstik untuk Kuning Langsat. Sumber: Blibli.
1. Warna Merah Ceri
Warna satu ini tentunya sangat cantik, kan? Untuk kamu yang memiliki kulit warna kuning langsat, kamu harus mencoba warna bibir yang termasuk dalam keluarga berry satu ini. Warna yang ditampilkan adalah warna merah muda.
ADVERTISEMENT
Warna lipstik satu ini cocok untuk kamu yang ingin beraktivitas di luar dan bertemu banyak orang. Warna red cherry ini akan membuat kesan wajah kamu yang lebih dewasa.
Ilustrasi Warna Lipstik Dark Berry. Sumber: Pinterest,
2. Dark Berry
Warna satu ini tidak kalah menarik. Dengan perpaduan warna merah dan ungu gelap. Lipstik merah tua ini memberikan tampilan klasik saat kamu memadukannya dengan riasan wajah. Karena merah adalah wara yang terlihat bagus untuk semua orang dan bisa menampilkan kecerahan pada wajahmu.
Dengan kesan yang gelap dan pigmen merah yang dalam. Warna lipstik satu ini cenderung tidak berbenturan dengan warna kulit seseorang. Tidak hanya cocok untuk warna kuning langsat, namun untuk semua warna kulit.
Ilustrasi Warna Lipstik Maroon. Sumber: Shopee
3. Maroon
Warna maroon selain memberikan gairah dan terlihat cantik, juga menampilkan sisi kamu yang dewasa dan elegan. Warna satu ini dikenal sebagai salah satu jenis warna merah tua atau sering dilihat sebagai warna merah, yang menampilkan sedikit kecokelatan.
ADVERTISEMENT
Warna maroon juga cocok untuk mereka yang memiliki warna kulit lebih gelap dari kuning langsat.
Ilustrasi Warna Lipstik Orange Bata. Sumber: Shopee
4. Orange Bata
Warna oranye memperlihatkan sisi kamu yang klasik, namun juga modern. Walau terkesan jadul, warna oranye juga cocok dipakai untuk semua orang.
Banyak orang yang tidak pede memakai lipstik warna oranye, padahal warna oranye pada lipstik akan membuat wajah kamu terlihat lebih bersinar dan cerah.
Ilustrasi Warna Lipstik Plum. Sumber: Shopee
5. Plum
Warna plum identik dengan warna yang feminin. Warna plum satu ini satu ini digabungkan dengan warna ungu dan warna abu-abu kecokelatan. Warna ini merepresentasikan dengan warna buah plum.
Warna lipstik satu ini cocok untuk kamu yang mau pergi ke acara formal karena menampilkan riasan yang hangat.
Ilustrasi Warna Lipstik Peach Orange. Sumber: Shopee
6. Peach Orange
ADVERTISEMENT
Warna lipstick lainnya yang cocok dengan kulit kuning langsat adalah warna peach! Warna peach akan memberikan tampilan yang hangat dan kalem pada riasan kamu karena warna ini terlihat cerah secara alami.
Warna peach yang cocok untuk kuning langsat adalah warna peach dengan nuansa oranye.
Selain memperhatikan warna yang bisa kamu pakai, perhatikan juga warna yang sebaiknya dihindari. Warna yang tidak cocok dengan kulit kuning langsat adalah warna nude karena memberikan kesan pucat dan kusam.
Jadi, kamu siap untuk memborong lipstik baru?
(MMA)