Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Apa Arti Skincare Non Comedogenic? Simak Ulasannya
22 Mei 2022 18:10 WIB
·
waktu baca 1 menitTulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Skincare non comedogenic artinya produk tersebut tidak mengandung bahan yang dapat menyumbat pori-pori sehingga menyebabkan pertumbuhan komedo pada kulit.
ADVERTISEMENT
Komedo dapat memicu pertumbuhan jerawat, membuat tekstur kulit menjadi kasar, dan juga menjadi penghambat kinerja skincare pada kulit.
Skincare non comedogenic cocok digunakan untuk kulit berminyak dan berjerawat, karena teksturnya ringan dan kandungan minyaknya lebih sedikit sehingga tidak menyumbat pori-pori.
Munculnya komedo pada kulit menjadi awal mula terjadinya permasalahan pada kulit, karena dengan adanya komedo, kulit menjadi kotor, pori-pori semakin tersumbat, sehingga dapat menyebabkan jerawat pada kulit.
Kamu perlu membersihkan wajah secara rutin untuk mengatasi masalah komedo pada kulit wajah. Penggunaan skincare dengan kandungan non comedogenic juga dapat mencegah munculnya komedo pada kulit.
Dilansir dari Healthline, skincare non comedogenic memiliki kandungan yang aman untuk kulit serta mencegah penyumbatan pori-pori wajah. Kulit berminyak dan berjerawat perlu melakukan perawatan khusus karena pori-pori kulit tersebut cenderung mudah tersumbat sehingga memicu pertumbuhan komedo dan jerawat semakin parah.
ADVERTISEMENT
Lalu, bagaimana cara mengetahui apakah skincare tersebut bersifat non comedogenic? Yuk, cari tahu pada ulasan berikut ini!
Arti Skincare Non Comedogenic
Saat membeli produk skincare, kamu perlu memeriksa kandungan bahan aktif di dalamnya, apakah aman jika digunakan untuk jenis kulitmu serta dapat mengatasi permasalahan sesuai kondisi kulit.
Skincare non comedogenic dapat mengurangi minyak berlebih pada wajah sehingga kulit wajah menjadi lebih bersih dan terhindar dari komedo akibat penyumbatan pada pori-pori. Skincare non comedogenic memiliki kandungan minyak lebih sedikit dan diklaim tidak menyumbat pori-pori, sehingga aman digunakan untuk segala jenis kulit terutama kulit berminyak dan berjerawat.
Skincare non comedogenic memiliki kandungan bahan aktif tertentu seperti asam salisilat, benzoil peroksida, sulfur, dan kandungan bahan aktif lainnya yang aman untuk kulit.
ADVERTISEMENT
Beberapa kandungan tersebut diklaim aman untuk kulit karena tidak menyebabkan penyumbatan pori-pori sehingga memicu pertumbuhan komedo dan jerawat. Untuk itu, kamu perlu teliti saat memilih skincare, agar dapat menangani permasalahan pada kulit wajahmu.
Biasanya, produk skincare non comedogenic kerap ditujukan bagi pemilik kulit berminyak dan berjerawat karena kandungannya yang aman digunakan serta tidak memicu penyumbatan pori-pori.
Namun, bukan berarti pemilik kulit normal dan kering tidak dapat menggunakan produk skincare non comedogenic. Pemilik kulit normal dan kering juga dapat menggunakan skincare non comedogenic karena kandungannya aman untuk kulit dan mencegah munculnya komedo pada kulit wajah.
Produk skincare non comedogenic memang dianjurkan untuk digunakan oleh pemilik kulit berjerawat, namun bukan berarti kandungan pada skincare ini dapat dijadikan solusi untuk mengatasi jerawat pada kulit secara ampuh.
ADVERTISEMENT
Skincare non comedogenic hanya dapat merawat kulit wajahmu agar kondisi kulit tidak semakin parah akibat penggunaan bahan aktif pada skincare yang memicu pertumbuhan jerawat menjadi semakin meradang.
Nah, itulah penjelasan mengenai skincare non comedogenic yang memiliki kandungan aman untuk kulit wajah. Semoga informasinya dapat membantu.
(IKN)