news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Baju Abu-Abu Cocok dengan Jilbab Warna Apa Ya? Ini Mix and Match-nya!

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
Konten dari Pengguna
31 Agustus 2021 15:48 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi baju abu-abu dengan jilbab. Sumber: unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi baju abu-abu dengan jilbab. Sumber: unsplash
ADVERTISEMENT
Kamu yang saat ini menggunakan jilbab, terkadang masih bingung untuk mix and match pakaianmu dengan warna jilbabmu. Saat kamu menggunakan baju warna abu-abu menjadi sedikit sulit untuk mencocokan dengan warna jilbab yang ingin kamu pakai. Jadi, baju abu-abu cocok dengan jilbab warna apa ya?
ADVERTISEMENT
Abu-abu memang warna yang netral, namun memang sedikit tricky. Akan tetapi, kalau kamu berani mencoba dan percaya diri dengan apa yang kamu pakai pasti akan tetap terlihat cantik dan menawan saat kamu menggunakannya.
Yuk, cek inspirasi mix and match di bawah ini.

Baju Abu-abu Cocok dengan Jilbab Warna Apa? Berikut Jawabannya!

1. Hitam
Betul sekali! Warna hitam menjadi salah satu pilihan warna yang paling aman saat kamu padukan dengan baju warna abu-abu. Paduan kedua warna ini cocok di segala acara, seperti acara formal, informal, ulang tahun, dan acara-acara lainnya yang biasa kamu datangi.
Kamu hanya perlu menyesuaikan bentuk atau pemilihan kain yang akan kamu gunakan di acara-acara tertentu. Kedua warna ini terlihat sangat serasi serta elegan saat kamu menggunakannya. Dijamin, tidak gagal!
ADVERTISEMENT
2. Putih
Warna netral lainnya yang bisa kamu pilih! Jika jilbab warna hitammu sedang dicuci, warna putih wajib menjadi pilihan kedua saat kamu ingin memadukan baju abu-abumu dengan warna jilbab yang akan kamu gunakan.
Paduan kedua warna ini cocok juga saat kamu datang ke berbagai acara, baik acara formal maupun informal. Tinggal kamu sesuaikan saja bahan pakaian dan jilbab yang akan kamu gunakan, and you are ready to go!
3. Abu-abu
Baju abu-abu dipadukan dengan jilbab yang berwarna abu-abu juga? Betul sekali, kamu tidak salah lihat kok! Paduan dengan warna yang sama untuk baju dan jilbabmu menjadi salah satu pilihan yang bisa kamu gunakan.
Mungkin kamu akan berpikir kalau paduan warna ini akan terlihat monoton? Tentu tidak! Paduan warna yang sama juga bisa menciptakan gaya yang cantik namun tetap kasual. Kamu hanya perlu pintar-pintar saja memilih baju dan jilbab jenis apa yang akan kamu gunakan.
ADVERTISEMENT
4. Biru Navy
Biru navy atau biru tua menjadi pilihan lainnya dalam kamu berbusana dan dipadukan dengan jilbabmu. Terkadang memang akan terlihat sedikit bold, namun paduan kedua warna ini sangat cantik dan elegan saat kamu mencobanya.
Paduan warna ini umumnya digunakan untuk mendatangi acara-acara formal karena warnanya yang cukup kalem dan elegan. Selain itu, dengan pemilihan bahan yang cocok akan membuatmu terlihat lebih anggun!
5. Merah
Merah? Tidak salah? Tentu tidak! Memilih warna merah menjadi pilihan yang berani untuk kamu padukan dengan baju abu-abu. Apa kamu akan terlihat terlalu mencolok? Tentu tidak.
Dengan pemilihan warna merah yang pas serta rasa percaya diri yang kamu miliki, pasti kamu akan terlihat lebih cantik dan cerah dengan memakai jilbab warna merah. Jadi, kamu jangan takut untuk mencoba ya!
ADVERTISEMENT
Itulah 5 warna jilbab yang cocok dengan baju abu-abu yang akan kamu gunakan. Tipsnya adalah kamu jangan takut mix and match dengan warna-warna yang ada dan juga kamu harus percaya diri saat menggunakannya.
Semua yang kamu kenakan untuk menutupi tubuhmu akan terlihat cantik dan anggun ketika kamu percaya diri saat menggunakannya. Semoga bermanfaat ya!
(MA)