Konten dari Pengguna

Berbagai Varian Milk Cleanser Viva dan Kegunaannya untuk Kulit Wajah

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
22 Maret 2022 22:02 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Varian Milk Cleanser Viva Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Varian Milk Cleanser Viva Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Viva merupakan salah satu produk lokal yang terjangkau dan banyak digunakan oleh orang-orang di Indonesia karena cocok dengan kondisi kulit orang Indonesia. Lalu, apa saja varian Milk Cleanser Viva dan kegunaannya untuk kulit wajah?
ADVERTISEMENT
Jika kamu penasaran, simak ulasan lengkap mengenai varian Milk Cleanser Viva beserta kegunaannya berikut ini.

Varian Milk Cleanser Viva dan Kegunaannya untuk Kulit

1. Varian Milk Cleanser
Varian Milk Cleanser Viva dan Kegunaannya untuk Kulit Wajah. Foto: vivacosmetics.com
Varian Viva semuanya terdiri dari bahan utama yaitu susu, yang kemudian menjadi berkembang dengan tambahan bahan-bahan alaminya yang memiliki khasiat dan manfaat untuk kesehatan kulit.
Jika kamu memiliki kulit yang normal dan kering, gunakan varian Milk Cleanser agar kulit lebih lembap karena ada kandungan susu di dalamnya. Kulit wajah juga akan semakin lembut dan halus jika kamu rutin memakai cleanser susu ini.
2. Varian Milk Cleanser Cucumber atau Timun
Varian Milk Cleanser Viva dan Kegunaannya untuk Kulit Wajah. Foto: vivacosmetics.com
Milk cleanser dari Viva yang varian timun cocok untuk kamu yang memiliki kulit berminyak dan memiliki noda-noda hitam loh! Ekstrak timun yang menjadi bahan utama dalam cleanser ini mampu menyeimbangkan minyak yang ada pada wajah dan zat emoilent pada cleanser mampu menyamarkan noda-noda hitam dan membuat kulit menjadi lebih lembut.
ADVERTISEMENT
3. Varian Milk Cleanser Greentea
Varian Milk Cleanser Viva dan Kegunaannya untuk Kulit Wajah. Foto: vivacosmetics.com
Jika kamu memiliki kulit berjerawat, baik jerawat yang masih radang atau bekas jerawat, gunakan varian cleanser greentea untuk kulit kamu!
Karena varian ini mengandung ekstrak green tea sebagai antioksidan untuk melawan bakteri-bakteri penyebab jerawat. Kandungan tea tree oil pada cleanser ini juga mampu mengempiskan jerawat dan menenangkan pori-pori akibat jerawat pada kulit wajah.
4. Varian Milk Cleanser Lemon
Untuk cleanser dengan varian lemon memiliki manfaat yang hampir sama dengan varian greentea, yaitu untuk mengatasi jerawat pada wajah dengan cara menurunkan kandungan minyak pada kulit. Ekstrak lemon dipercaya bisa mengontrol minyak berlebih pada wajah, sehingga akan mencegah munculnya kembali jerawat pada wajah.
Varian Milk Cleanser Viva dan Kegunaanya untuk Kulit Wajah. Foto: vivacosmetics.com
5. Varian Milk Cleanser Bengkuang
Varian Milk Cleanser Viva dan Kegunaannya untuk Kulit Wajah. Foto: vivacosmetics.com
Kulit yang normal akan cocok menggunakan varian milk cleanser Viva yang bengkuang. Varian Viva yang satu ini juga bisa mencerahkan kulit kamu dengan khasiat ekstrak buah Bengkuang di dalamnya. Selain mengandung ekstrak bengkuang, cleanser satu ini juga mengandung ekstrak bunga mata hari untuk menjaga kulit kamu agar tetap elastis.
ADVERTISEMENT
6. Varian Milk Cleanser Spirulina
Varian Milk Cleanser Viva dan Kegunaanya untuk Kulit Wajah. Foto: vivacosmetics.com
Spirulina merupakan salah satu ganggang atau tanaman yang mengandung banyak protein, vitamin, dan amino acid yang cocok untuk kulit wajah kering atau normal. Spirulina juga membantu menutrisi kulit dan meregenerasi kulit sehingga kulit wajah akan semakin terawat dan sehat. Jangan khawatir, varian Viva Milk Cleanser Spirulina juga mampu mencegah penuaan pada kulit wajah. Lengkap sekali, bukan?
(AP)