Konten dari Pengguna

Diet Telur untuk Menurunkan Berat Badan dengan Ampuh dan Cepat

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
23 September 2021 19:38 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Diet Telur, Cara Menurunkan Berat Badan dengan Ampuh dan Cepat Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Diet Telur, Cara Menurunkan Berat Badan dengan Ampuh dan Cepat Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Ladies, sudah tahu diet telur yang kerap dinobatkan sebagai salah satu cara menurunkan berat dengan ampuh dan cepat? Memang faktanya diet yang rendah kalori dan karbohidrat tapi kaya akan protein ini sangat efektif. Program diet ini dirancang untuk menurunkan berat badan lebih cepat tanpa mengurangi massa otot.
ADVERTISEMENT
Dalam program diet telur ini, kamu setidaknya perlu makan satu porsi makanan yang mengandung telur ayam. Selain itu, ada pula beberapa versi diet lainnya, seperti diet telur saja atau diet telur rebus. Akan tetapi, semua variasi mewajibkan kamu untuk makan tiga porsi sehari tanpa cemilan dan minum air putih dengan nol kalori.
Di sisi lain, diet telur ini juga tetap memperbolehkan beberapa jenis makanan lainnya. Mulai dari ayam panggang, ikan, buah-buahan, hingga sayuran rebus.
Untuk tahu seputar diet telur lebih lengkap, yuk simak ulasan berikut.

Jenis-Jenis Diet Telur

Ilustrasi Diet Telur Foto: Pexels
Mengutip VeryWellFit, berikut beberapa jenis diet telur:
1. Diet Telur selama 14 Hari
Apabila kamu memilih program diet yang berkisar selama 2 minggu ini, kamu akan tetap makan tiga porsi sehari. Setidaknya, satu porsi makan mengandung telur. Namun, konsumsi cemilan dan minuman berkalori harus dihentikan.
ADVERTISEMENT
Sementara, kamu juga dapat menambahkan protein tanpa lemak seperti ayam panggang atau ikan. Ditambah sayur-sayuran berkarbohidrat rendah seperti brokoli dan bayam, porsi diet kamu lengkap, deh.
Terkadang program diet telur ini juga disebut dengan diet telur rebus. Lantaran, kamu hanya boleh mengonsumsi jenis telur rebus.
2. Diet Telur dan Jeruk Bali
Berikutnya, program diet telur yang mirip dengan versi sebelumnya. Bedanya, kamu juga bakal mengonsumsi separuh jeruk bali bersamaan dengan telur dan makanan lainnya. Namun, kamu tak boleh mengonsumsi buah lain.
3. Diet Telur dan Air
Versi diet telur ini masuk dalam kategori mono diet. Melansir Healthline, mono diet adalah salah satu jenis diet, di mana kamu hanya boleh makan satu jenis makanan atau kelompok makanan untuk semua porsi setiap harinya.
ADVERTISEMENT
Dalam program diet ini, kamu hanya akan makan telur rebus serta air selama 2 minggu. Meski lebih instan, program diet ini juga dianggap terlalu ekstrem karena hanya mengonsumsi satu jenis makanan. Tentunya, olahraga tak direkomendasikan karena ada kemungkinan kamu bakal merasa mudah kelelahan.
4. Diet Keto
Diet keto ini membutuhkan asupan lemak yang lebih banyak untuk membuat tubuh masuk dalam keadaan ketosis. Ketosis merupakan proses metabolisme yang membakar lemak menjadi energi.
Di versi diet ini, kamu dapat makan telur bersamaan dengan mentega dan keju agar tubuh menghasilkan keton. Cukup tambahkan satu sdm lemak seperti mentega atau keju pada sebutir telur.

Keunggulan Diet Telur

Ilustrasi Telur Foto: Pexels
Keunggulan diet telur yang pertama adalah kemampuan untuk memenuhi asupan nutrisi. Bahkan, telur merupakan sumber utama dari nutrisi, lemak, fosfor, vitamin A, vitamin D, dan beberapa vitamin B kompleks.
ADVERTISEMENT
Terlebih, telur juga dikenal sebagai sumber riboflavin, choline, dan selenium. Dengan sebutir telur, kamu bakal mengonsumsi jenis makanan rendah kalori yang hanya memiliki 75 kalori.
Dengan kandungan rendah kalori dan tinggi protein, telur menjadi salah satu pilihan makanan yang tepat untuk menurunkan berat badan. Ditambah telur pun dapat membuat perut lebih cepat kenyang sehingga kamu enggak bakal sering-sering mencari cemilan di tengah hari.
Menurut Australian Eggs, beberapa studi menemukan bahwa telur mampu membuat kita lebih kenyang dengan meningkatkan hormon yang memicu rasa puas setelah makan, menjaga level energi tinggi, mendorong aktivitas metabolisme, serta menunda waktu makanan meninggalkan perut. Maka dari itu, tak heran apabila banyak program diet mengandung telur.
ADVERTISEMENT
Pola diet yang seimbang pastinya mendukung kesehatan mental yang baik. Otomatis, rasa stres kita akan berkurang sehingga kinerja menjadi lebih baik. Khususnya, kombinasi vitamin B2, B12, choline, zat besi, dan tryptophan pada telur dapat mengurangi risiko gejala depresi dan kesulitan tidur.
(AH)