Konten dari Pengguna

Inspirasi OOTD Jogging Hijab Simple

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
8 Mei 2022 21:32 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ootd Jogging Hijab Simple. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ootd Jogging Hijab Simple. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Bagi wanita berhijab yang ingin melakukan jogging pastinya membutuhkan inspirasi OOTD jogging hijab simple namun tetap mengikuti tren. Kamu dapat mengenakan outfit jogging yang didesain untuk wanita berhijab yang memiliki bahan mudah menyerap keringat agar nyaman dikenakan saat berolahraga.
ADVERTISEMENT
Berolahraga bukan menjadi penghalang bagi wanita berhijab. Olahraga sangat penting untuk kebugaran tubuh agar tetap sehat. Memilih outfit untuk olahraga juga diperlukan sebagai penunjang olahraga agar tetap nyaman dan tampilanmu tetap stylish saat berolahraga.
Kamu dapat melakukan olahraga ringan seperti jogging untuk menjaga kebugaran tubuhmu. Jika kamu merasa bingung untuk memiliki outfit jogging wanita berhijab yang simple namun tetap nyaman ketika dikenakan, simak inspirasi OOTD jogging hijab simple berikut ini.

Inspirasi OOTD Jogging Hijab Simple

Berikut ini merupakan OOTD jogging untuk wanita berhijab yang simple dan dapat kamu jadikan inspirasi.

1. Kenakan hoodie

Hoodie merupakan salah satu fashion yang cocok dikenakan oleh pria maupun wanita. Bagi wanita berhijab, kamu dapat mengenakan hoodie saat jogging dan padukan dengan celana training atau jogger agar tampilanmu semakin terlihat keren.
ADVERTISEMENT
Memadukan hoodie dengan celana training atau jogger tidak membentuk tubuh sehingga nyaman dikenakan untuk wanita berhijab. Kamu dapat memadukannya dengan hijab pashmina dan sepatu sport untuk menjadi OOTD jogging.

2. Jaket dan celana legging

Kamu dapat mengenakan jaket yang tidak oversized namun juga tidak membentuk badan sebagai OOTD jogging. Padukan dengan celana legging yang identik dikenakan untuk berolahraga. Perpaduan kedua outfit ini sangat cocok kamu kenakan sebagai OOTD jogging simple, dengan perpaduan hijab pashmina yang membuat tampilanmu terlihat modis.

3. Hijab activewear

Seiring berkembangnya fashion dalam dunia hijab, saat ini banyak model hijab yang didesain untuk berolahraga agar tetap nyaman saat berolahraga dan terlihat simple namun tetap stylish.
Kamu dapat mengenakan hijab activewear sebagai OOTD jogging hijab yang simple dan dapat dipadukan dengan outfit olahraga lainnya seperti jaket, hoodie, kaos lengan panjang, training, legging, dan lain-lain. Ini dapat kamu jadikan OOTD jogging karena bentuknya dan simple namun membuat tampilanmu terlihat stylish.
ADVERTISEMENT

4. Kaus lengan panjang

Kamu dapat mengenakan kaus lengan panjang yang dipadukan dengan celana legging dan kamu juga dapat mengenakan topi untuk membuat tampilanmu menjadi lebih keren. Perpaduan ini dapat kamu jadikan OOTD jogging simple namun tetap stylish saat dikenakan.

5. One set

Kamu dapat mengenakan one set yang memiliki perpaduan warna dan motif yang nyambung dan dipadukan dengan hijab pashmina sebagai OOTD jogging. Outfit ini sangat cocok kamu kenakan untuk jogging karena terlihat modis namun tetap simple ketika dikenakan. Gunakan aksesori seperti jam tangan saat mengenakan OOTD ini ketika jogging untuk membuat tampilanmu semakin keren.
Nah, itu dia OOTD jogging hijab simple yang dapat kamu kenakan agar tampilanmu terlihat lebih stylish saat berolahraga. Semoga dapat menginspirasi, ya.
ADVERTISEMENT
(IKN)