Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Masker Wajah Korea untuk Kulit Berjerawat, Ini 5 Rekomendasinya
15 September 2022 14:39 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tidak hanya drama Korea dan musik K-Pop yang menjadi trendsetter, tapi juga K-beauty. Seiring merayapnya budaya Korea Selatan ke pelbagai penjuru negara, industri kecantikannya pun tak kalah terkenal.
ADVERTISEMENT
Sebagai negara yang muda-mudinya kerap berkiblat ke Korea Selatan, tentunya para skincare junkie Indonesia tidak luput memasukkan produk Korea Selatan ke dalam skin care routine. Salah satu produk kecantikan tersebut adalah sheet mask yang biasanya digunakan setelah menggunakan toner.
Masker Wajah Korea untuk Kulit Berjerawat
1. Ariul 7 Days Mask Tea Tree
ADVERTISEMENT
Masker dari Ariul ini sangat disenangi banyak orang karena harganya yang terjangkau, tapi manfaatnya banyak. Masker ini diformulasikan untuk kulit berjerawat karena memiliki manfaat clearing dan purifying.
Masker dengan kandungan tea tree ini bisa membantu menenangkan jerawat dan membuat wajah lebih segar setelah pemakaian. Tidak hanya itu, masker ini juga memiliki essence yang membantu melembapkan kulit. Masker Ariul ini dibanderol dengan harga sekitar Rp14.900.
2. SNP Charcoal Mineral Black Ampoule Mask
Brand SNP ini terkenal dengan tonernya yang super melembapkan. Nah, SNP juga punya sheet mask yang bisa membantu meredakan jerawat , lho! Masker ini bekerja membersihkan pori-pori sehingga kotoran tidak menumpuk di pori-pori dan memicu jerawat.
Masker ini memiliki empat manfaat utama, yakni (1) mengecilkan pori-pori agar kulit terlihat lebih halus, (2) menghidrasi kulit dengan meningkatkan kadar air di dalam dan permukaan kulit, (3) menghilangkan jerawat dan mengontrol minyak berlebih yang kerap menyebabkan jerawat, dan (4) mencerahkan dan mengangkat kotoran dari dalam pori-pori wajah.
ADVERTISEMENT
Harga dari sheet mask SNP ini adalah sekitar Rp37.050.
3. Benton Snail Bee High Content Mask Pack
Masker dari Benton ini memiliki kandungan utama mucin siput yang cocok untuk kulit berjerawat dan mampu menghidrasi kulit yang sedang iritasi. Masker ini juga mengandung ekstrak lebah yang bisa membantu memperbaiki warna kulit dan tekstur kulit.
Selain itu, masker ini bisa merelaksasi kulit, menyamarkan garis-garis halus dan flek, serta menyeimbangkan kadar minyak pada kulit wajah. Dengan seluruh manfaat tersebut, masker Benton ini hanya dibanderol sekitar Rp26 ribu.
4. Holika Holika Pure Essence Mask Sheet-Green Tea
Dengan kandungan green tea dan non-perfume, sheet mask dari Holika Holika ini aman untuk kulit yang sedang iritasi atau radang. Sangat cocok untuk pemilik kulit sensitif.
Sheet mask ini mampu menenangkan kulit berjerawat dan menyamarkan noda akibat bekas jerawat. Selain itu, meski tak menggunakan perfume, masker ini memiliki aroma alami menenangkan dari kandungan essential oil.
ADVERTISEMENT
Kelebihan lainnya dari masker Holika Holika ini adalah kandungan essencenya yang banyak sehingga baik untuk menghidrasi kulit. Harga dari masker ini adalah sekitar Rp22 ribu.
5. Mediheal Tea Tree Care Solution Essential Mask Ex
Masker dari Mediheal ini mengandung tea tree dan kaya akan antioksidan sehingga mampu melindungi kulit dari efek buruk radikal bebas dan mengatasi masalah jerawat pada kulit.
Selain itu, masker ini juga mengandung pine needle dan portulaca oleracea yang bisa menenangkan iritasi dan stres pada kulit. Jadi kulit yang sedang radang dan sensitif, bisa mencoba masker ini. Harganya sekitar Rp29 ribu.
Itulah lima rekomendasi masker wajah Korea untuk kulit berjerawat. Kamu tertarik dengan yang mana, nih, Ladies?
(DEL)