Mimpi Melihat Matahari, Simak 5 Arti dan Penjelasannya

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
Konten dari Pengguna
23 Juli 2021 15:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Mimpi Melihat Matahari, Simak 5 Arti dan Penjelasannya. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Mimpi Melihat Matahari, Simak 5 Arti dan Penjelasannya. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Pernah mengalami mimpi melihat matahari? Kira-kira pertanda baik atau buruk, ya?
ADVERTISEMENT
Sejak lama, matahari sudah dikenal sebagai simbol yang penting dalam mitologi. Matahari juga dianggap sebagai sumber cahaya yang memberikan segala kehidupan pada makhluk hidup. Jadi, apa artinya ketika kita melihatnya di alam bawah sadar?
Bukan sekedar gambaran matahari di dunia nyata, mimpi melihat matahari dapat terkait kondisi pikiran dan perasaan kita. Buat yang penasaran banget, langsung simak beberapa arti mimpi melihat matahari berikut ini.

5 Arti Mimpi Melihat Matahari dan Penjelasannya

Ilustrasi Mimpi Melihat Matahari Foto: Pexels
Mengutip Exemplore, berikut 5 arti mimpi melihat matahari dan penjelasannya:
1. Spiritualitas
Matahari sering kali dikaitkan dengan dewa-dewa yang menguasai dunia. Maka dari itu, arti mimpi melihat matahari dapat berhubungan dengan spiritualitas seseorang. Jika matahari bersinar sangat terang dalam mimpi, berarti pengetahuan spiritualismu meningkat. Arti lainnya dapat berperan sebagai peringatan agar kita lebih memperhatikan aspek spiritualitas ketimbang materialistis.
ADVERTISEMENT
2. Arti menurut prinsip psikoanalisis
Arti mimpi melihat matahari selanjutnya merujuk pada prinsip psikoanalisis oleh Carl Jung, ahli psikiater asal Swiss. Buat yang belum tahu, psikoanalisis adalah penelusuran metode untuk menafsirkan alam bawah sadar menjadi kesadaran logis di dunia nyata. Termasuk bagaimana kita dapat menafsirkan mimpi yang tak terkendalikan.
Menurut perspektif psikoanalisis, mimpi melihat matahari yang positif membawa kabar baik. Jika simbol matahari tampak positif, berarti kamu sedang menikmati waktu dalam berproses. Mungkin kamu sedang penuh dengan ide dan siap menguji kreativitasmu.
Sementara, apabila matahari tampak seperti simbol negatif, artinya kamu sedang mengalami kesibukan yang luar biasa. Hal ini juga dapat menggambarkan intelektualitas manusia yang terlalu aktif, tapi tidak menghasilkan apa pun. Maka dari itu, jangan lupa imbangi bekerja dengan istirahat untuk mencapai impian kalian.
Ilustrasi Matahari Foto: Pexels
3. Kehidupan penuh nikmat
ADVERTISEMENT
Seperti yang disebutkan sebelumnya, hidup takkan bisa ada tanpa kehadiran matahari. Arti mimpi melihat matahari berikutnya dapat menandakan kehidupan penuh nikmat.
Dalam mitologi kuno, matahari sering dipercaya sebagai pemberi hidup hingga para manusia primitif menyembahnya sebagai dewa. Dari sisi mimpi, matahari ini dapat menjadi simbol vitalitas di seluruh kehidupan makhluk hidup. Khususnya ketika kamu melihat cahaya matahari yang benderang dalam mimpi, berarti kamu sedang menikmati hidup penuh dengan keterangan dan kebahagiaan.
4. Integrasi dalam hubungan dengan sesama
Selanjutnya, mimpi melihat matahari dapat menggambarkan integrasi kita dalam hubungan dengan sesama. Bagi para wanita yang masih merasa kesulitan untuk berhubungan dengan lawan jenis, mungkin kamu suka kebingungan dalam menerima prinsip-prinsip maskulin dan feminim.
ADVERTISEMENT
Misalnya, wanita yang pernah mengalami kekerasan dari pria akan menjauhkan diri dari segala hal yang berbau maskulin, termasuk prinsip dalam bertindak. Padahal, kita takkan bisa menutup diri dan menolak untuk melakukan kegiatan yang bersifat maskulin. Justru tindakan yang tak terbendung ini lama-kelamaan akan meluap seakan menghantui orang tersebut.
Karena matahari sering dianggap sebagai simbol dari maskulin, arti mimpi melihat matahari ini menandakan keseimbangan dan integrasi dalam hubungan dengan sesama. Alam bawah sadar menunjukkan kita telah berhasil menerima matahari yang memberikan rasa hangat, kehidupan, dan vitalitas.
5. Integrasi dengan diri sendiri
Dari pandangan Carl Jung, arti mimpi melihat matahari lainnya dapat menggambarkan integrasi dengan diri sendiri. Bulan merupakan tanda alam bawah sadar yang tertutup dari jiwa kita, sementara matahari dapat menggambarkan pikiran kita yang tampak jelas.
ADVERTISEMENT
Sebagai titik tengah dari tata surya, Jung menyimpulkan matahari sebagai gambaran akan diri sendiri. Maka dari itu, matahari yang benderang dalam mimpi berarti kamu memiliki tingkat integrasi yang tinggi dengan diri sendiri.
(AH)