Mimpi Memakai Baju Pengantin, Ini 7 Arti dan Penjelasannya

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
Konten dari Pengguna
21 Juli 2021 0:29 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Mimpi Memakai Baju Pengantin, Ini 7 Arti dan Penjelasannya Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Mimpi Memakai Baju Pengantin, Ini 7 Arti dan Penjelasannya Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ketika mengalami mimpi memakai baju pengantin, mungkin kita langsung mengaitkannya dengan pernikahan di dunia nyata. Akan tetapi, sebenarnya arti mimpi tersebut tak selalu terkait dengan pernikahan sungguhan.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa anggapan bahwa alam bawah sadar yang bermimpi mengenai pakaian pernikahan merupakan tanda baik tentang cinta. Di sisi lain, DreamChrist menyatakan bahwa mimpi tersebut sebenarnya mengarah pada hubungan dengan orang terdekat seperti teman atau pasangan.
Mengingat beragamnya budaya pernikahan dari negara tertentu, mimpi memakai baju pengantin juga memiliki beraneka makna. Tergantung pada warna dan kondisi pakaian, mimpi ini dapat menandakan aspek kehidupan dari si pemilik mimpi.
Untuk tahu lebih lanjut, simak ulasan Hello Ladies berikut ini.

7 Arti Mimpi Memakai Baju Pengantin dan Penjelasannya

Mengutip DreamChrist, berikut 7 arti mimpi memakai baju pengantin serta penjelasannya:
1. Mimpi memakai baju pengantin secara umum
Ilustrasi mimpi memakai baju pengantin Foto: Pexels
Secara umum, mimpi memakai baju pengantin dapat menandakan hubungan kamu yang sedang renggang dengan pasangan. Mungkin kalian sedang kesulitan mencapai impian pernikahan yang lama didambakan. Akibatnya, kamu merasa frustasi dan kecewa dengan segala aspek hidup.
ADVERTISEMENT
Selain itu, mimpi ini juga dapat menandakan sikap rendah diri yang berlebih. Sebaiknya gali dirimu lebih dalam untuk mengetahui pilihan yang paling tepat, sehingga kamu tak jatuh lebih dalam pada kesedihan.
2. Mimpi memakai baju pengantin di pernikahan orang lain
Tak hanya di pernikahan diri sendiri, mimpi memakai baju pengantin ini juga dapat terjadi dalam pernikahan orang lain. Mimpi yang terkesan aneh berikut ini bisa menunjukkan sikap pesimis terhadap pribadi sendiri. Mungkin rasa putus asa mendorong alam bawah sadar untuk mengubahnya dalam bentuk mimpi.
3. Mimpi memakai baju pengantin yang kotor
Sama dengan arti mimpi sebelumnya, mimpi memakai baju pengantin yang kotor juga menggambarkan sikap rendah diri dan pesimis yang berlarut-larut. Hal ini disebabkan oleh ketakutan kamu akan melewati kesempatan besar.
ADVERTISEMENT
Memang pernikahan merupakan salah satu momen hidup yang penting. Ditambah dengan persiapan yang harus dilakukan jauh-jauh hari. Tentunya rasa pesimis dan takut menjadi respons yang wajar saat menemukan gaun pernikahan yang merupakan salah satu aspek penting dalam pernikahan justru rusak atau kotor.
4. Mimpi melihat teman memakai baju pengantin
Ilustrasi mimpi melihat teman memakai baju pengantin Foto: Pexels
Tak hanya diri sendiri, tetapi kamu juga bisa memimpikan teman yang memakai baju pengantin. Apakah ini artinya teman akan segera mengadakan pernikahan? Belum tentu.
Mimpi ini juga bisa menandakan rasa iri yang berlebihan. Mungkin kamu merasa iri dengan pencapaian teman yang tampak cemerlang.
5. Mimpi melihat orang asing memakai baju pengantin
Selain teman, ada kemungkinan kamu bermimpi melihat orang asing memakai baju pengantin. Memang mimpi ini sekilas tampak aneh, apalagi kalau kamu sama sekali tak mengenal orang tersebut.
ADVERTISEMENT
Biasanya orang akan langsung berasumsi bahwa mimpi ini sekedar perasaan alam bawah sadar yang mendambakan hubungan kamu sendiri dengan pasangan masa depan. Nyatanya, mimpi tersebut juga bisa merupakan gambaran perasaan kita yang tertutup.
6. Mimpi memakai baju pengantin putih
Berikutnya, mimpi memakai baju pengantin putih dapat menandakan kemurnian. Mimpi ini dapat menandakan bahwa kamu perlu memerhatikan hubunganmu dengan orang sekitar.
Ada saat di mana kamu akan menjauh dari teman, kerabat, atau pasangan. Jadi, coba selalu dekatkan diri dengan mereka melalui telpon, sms, atau berkunjung.
7. Mimpi memakai baju pengantin merah
Dalam pernikahan, merah sering dianggap sebagai salah satu warna yang tak boleh digunakan. Sebab merah dipercaya menggambarkan keinginan pengantin untuk mati.
ADVERTISEMENT
Namun, hal ini bukanlah arti mimpi tersebut, melainkan mimpi memakai baju pengantin merah menunjukkan bahwa sesuatu yang aneh akan terjadi. Maka dari itu, mimpi ini dikabarkan dapat menunjukkan kejadian buruk yang akan menimpa dirimu. Misalnya, kebohongan atau berita kecurangan yang terbongkar.
(AH)