Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Perbedaan Shaggy dan Layer, Jangan Sampai Keliru Pilih Model Haircut!
19 September 2022 8:39 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sama-sama memiliki potongan rambut yang bertumpuk, shaggy dan layer sering dianggap sama, padahal beda, lho, Ladies!
ADVERTISEMENT
Kedua model rambut ini termasuk model rambut yang klasik dan tak lekang oleh waktu. Semua perempuan pasti pernah memotong rambut dengan gaya shaggy atau layer.
Biasanya shaggy dijadikan model rambut untuk perempuan dengan rentang usia dewasa. Gaya rambut shaggy dengan panjang yang medium sempat menjadi tren dalam beberapa tahun lalu. Sementara layer biasanya diterapkan pada anak-anak atau orang dewasa yang rambutnya lurus.
Lantas, apa perbedaan signifikan antara shaggy dan layer? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.
Perbedaan Shaggy dan Layer
Shaggy adalah model rambut yang dipotong secara sasak mulai dari atas hingga ke bawah. Bentuknya akan tampak seperti segitiga terbalik dengan bagian belakang yang runcing.
Sementara layer tak jauh berbeda dengan shaggy, hanya saja layer membuat bentuk rambut jatuh lebih natural. Kemudian bentuk pada model rambut layer hanya terdapat di bagian bawah rambut saja.
ADVERTISEMENT
Jika kamu sering menghadiri acara formal, maka potongan rambut shaggy lebih cocok untukmu. Potongan shaggy akan menghasilkan gaya rambut yang terlihat lebih formal, rapi, dan klasik. Sementara potongan rambut layer terlihat lebih kasual.
Shaggy bisa cocok dengan bentuk wajah apa pun dan jenis rambut apa pun. Tapi layer biasanya lebih cocok untuk perempuan dengan bentuk wajah bulat dan oval. Rambut layer juga sangat pas jika kamu memiliki rambut yang lurus atau bergelombang.
Rekomendasi Gaya Rambut Shaggy dan Layer
Nah, di bawah ini ada rekomendasi gaya rambut shaggy dan layer yang bisa kamu tunjukkan pada hairstylist saat ke salon.
1. Wolfcut
Gaya rambut wolfcut sangat tren saat ini. Banyak perempuan yang mencoba gaya rambut maskulin tapi tetap manis seperti ini.
ADVERTISEMENT
Wolfcut sendiri memiliki potongan yang super pendek di bagian luar rambut, tapi pada bagian dalam rambut justru akan semakin panjang. Potongan ini akan memberi efek leher yang panjang dan rambut lebih bervolume.
2. Stick Straight
Stick straight adalah potongan rambut shaggy yang simple dan cocok diaplikasikan pada rambut lurus dan panjang. Namun, untuk rambut sebatas bahu juga bisa kok mencoba potongan stick straight ini.
Potongan ini bisa akan berbeda panjang tiap layer-nya sehingga kesan shaggy yang tajam akan tampak. Tapi jika kamu ingin model stick straight yang kasual, kamu bisa mencoba metode layering saja, dengan memberi layer hanya pada bagian bawah rambut.
3. Wave for Days Shag
Potongan rambut ini sangat modis untuk rambut yang ikal bergelombang. Dulunya, gaya rambut ini hanya dipakai oleh penggemar musik rock di era 2000an. Namun, kini rambut ini kembali tren. Bahkan Taylor Swift juga pernah berpotongan rambut ini, lho! Jika kamu suka messy look, model rambut seperti pada gambar di atas akan cocok.
ADVERTISEMENT
4. Face Framing Layer
Sesuai dengan namanya, face framing layer adalah potongan layer yang akan membingkai wajah. Potongan ini cocok untuk rambut panjang, kemudian helaian layer dipotong dimulai dari rahang. Potongan ini ideal untuk kamu yang memiliki bentuk wajah hati, bulat, atau kotak.
Itulah penjelasan tentang perbedaan shaggy dan layer. Kamu cocoknya dengan model yang mana, Ladies?
(DEL)