Konten dari Pengguna

Seperti Apa Ciri-Ciri Wanita Hormon Tinggi?

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
18 Agustus 2022 18:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ciri-ciri Wanita Hormon Tinggi. Foto: iStockphoto
zoom-in-whitePerbesar
Ciri-ciri Wanita Hormon Tinggi. Foto: iStockphoto
ADVERTISEMENT
Kamu ingin tahu ciri-ciri wanita hormon tinggi seperti apa? Simak pada ulasan berikut ini, ya.
ADVERTISEMENT
Wanita yang memiliki hormon tinggi bisa dilihat dari bentuk fisiknya. Hormon yang dimaksud ini berlaku untuk hormon estrogen maupun hormon testosteron.
Melansir Medical News Today, hormon estrogen tinggi disebut dengan istilah hiperestrogenisme atau estrogen dominance. Hormon estrogen tersebut berfungsi membantu perkembangan alat reproduksi kewanitaan dan siklus menstruasi.
Sedangkan hormon testosteron fungsinya untuk memproduksi sel darah baru dalam tubuh, serta meningkatkan rangsangan dalam tubuh yang berhubungan dengan reproduksi wanita.
Terlalu banyak produksi hormon dalam tubuh wanita akan terlihat dari perubahan bentuk fisiknya, sehingga mempengaruhi penampilan fisiknya.

Ciri-ciri Wanita Hormon Tinggi

Lalu, seperti apa ciri-ciri wanita hormon tinggi? Simak pada penjelasan berikut ini yang dilansir dari berbagai sumber.

Ciri-Ciri Wanita yang Memiliki Hormon Estrogen Tinggi

Ilustrasi ciri-ciri wanita yang memiliki hormon estrogen tinggi. Sumber: iStockphoto
1. Siklus menstruasi tidak teratur
ADVERTISEMENT
2. Munculnya bercak atau pendarahan melalui vagina
3. Nyeri haid yang berlebihan
4. Rambut rontok
5. Suasana hati cepat berubah
6. Berat badan naik drastis
7. Mengalami kecemasan berlebih
8. Mudah merasa lelah
9. Sering pusing dan sakit kepala
10. Menurunnya gairah seksual

Ciri-Ciri Wanita yang Memiliki Hormon Testosteron Tinggi

Ilustrasi ciri-ciri wanita yang memiliki hormon testosteron tinggi. Sumber: iStockphoto
1. Massa otot meningkat
Wanita yang hormon testosteronnya tinggi akan mengalami peningkatan massa otot layaknya pria. Mereka juga memiliki kekuatan yang lebih besar dibanding wanita dengan hormon testosteron yang seimbang.
2. Tumbuh rambut berlebih di area tubuh
Wanita dengan hormon testosteron tinggi akan mengalami kelebihan rambut yang tumbuh di area tubuhnya, seperti tumbuhnya kumis tipis di wajah yang umumnya dimiliki oleh pria.
3. Ukuran payudara mengecil
Wanita dengan hormon testosteron tinggi kerap merasakan perubahan ukuran pada payudaranya. Payudaranya akan lebih mengecil dan siklus menstruasinya juga tidak lancar.
ADVERTISEMENT
4. Kerontokan hingga kebotakan rambut
Wanita dengan hormon testosteron tinggi sering mengalami kerontokan pada rambutnya, dan berujung kebotakan. Jika kamu mengalami peningkatan pada hormon, sebaiknya lakukan pemeriksaan ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
Menurut American Cancer Society (ACS), hormon estrogen yang tinggi juga meningkatkan risiko kanker endometrium pada wanita. Selain itu, wanita dengan hormon estrogen tinggi juga berisiko mengalami stroke.
Sementara itu, wanita dengan hormon testosteron tinggi bisa menyebabkan komplikasi kehamilan. Oleh sebab itu, kamu perlu melakukan pemeriksaan terkait perubahan fisik yang dialami.
Selain adanya perubahan fisik, wanita yang mengalami peningkatan hormon testosteron juga menyebabkan turunnya tingkat libido dalam diri wanita. Hal tersebut tentunya berpengaruh terhadap hubungan dengan pasangan yang tidak maksimal.
ADVERTISEMENT
Nah, itulah ciri-ciri wanita hormon tinggi yang perlu kamu tahu. Semoga informasinya bermanfaat, ya.
(IKN)