Tips Kecantikan Agar Wajah Terlihat Awet Muda

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
Konten dari Pengguna
29 Januari 2020 15:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi merawat kecantikan kulit. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi merawat kecantikan kulit. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Bicara seputar tips kecantikan tidak akan pernah ada habisnya karena perempuan selalu mendambakan estetika. Salah satu tips yang sering dicari terutama oleh kaum hawa adalah cara agar wajah terlihat awet muda.
ADVERTISEMENT
Ini merupakan hal yang wajar karena bagi sebagian perempuan, wajah yang terlihat muda mencerminkan kemampuan merawat tubuh dan jiwa secara sehat. Pada akhirnya, terlihat awet muda dianggap lebih menarik dan menjadi idaman, serta mampu meningkatkan kepercayaan diri.
Walau tidak dipungkiri, wajah yang terlihat muda dan segar juga dapat dipengaruhi dari genetik. Tapi bukan berarti tidak terdapat cara untuk mewujudkan wajah serupa Jennifer Lopez atau Yuni Shara yang terlihat awet muda di usia mereka yang mendekati kepala lima.
Berikut beberapa tips kecantikan agar wajah terlihat awet muda yang mudah untuk dilakukan:

Perbanyak konsumsi buah-buahan yang mengandung anti-aging

Ilustrasi pepaya. Foto: Shutterstock/Seksun Guntanid
Tips kecantikan yang paling mudah dilakukan adalah memerhatikan pola makan. Pasalnya, terdapat berbagai bahan makanan alami di sekitar kita yang mampu memperlambat penuaan, seperti buah-buahan.
ADVERTISEMENT
Buah pepaya misalnya, mengandung vitamin A, B,E, K, magnesium dan potassium yang berfungsi sebagai anti nyeri sekaligus menjaga elastisitas kulit. Selain pepaya, alpukat dapat meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh yang berkontribusi mengurangi keriput dan membuat kulit lebih halus. Buah-buahan ini sebaiknya dikonsumsi secara langsung tanpa dimasak agar tubuh mendapat asupan vitamin yang utuh.

Olahraga secara teratur

Ilustrasi jogging di luar rumah. Foto: Shutterstock
Menurut penelitian di McMaster University, aktivitas olahraga seperti lari, berenang, dan bersepeda mampu memperlambat penuaan. Hal ini disebabkan karena olahraga diyakini mampu menekan radikal bebas yang dapat merusak sel-sel kulit.
Hal ini dibuktikan dengan penelitian terhadap beberapa relawan berusia sekitar 65 tahun. Mereka diwajibkan berolahraga selama dua kali seminggu selama tiga bulan. Hasilnya, mereka memiliki kulit yang nampak seperti orang-orang berusia 20-40 tahun.
ADVERTISEMENT
Terbukti, olahraga secara teratur cukup signifikan untuk membuat wajah terlihat awet muda. Berdasarkan penelitian Brigham Young University, setiap orang dianjurkan untuk berolahraga antara 30 sampai 40 menit per hari, minimal lima hari dalam satu minggu.

Memakai sunscreen

Ilustrasi memakai sunscreen. Foto: Shutterstock
Sunscreen atau tabir surya sangat penting untuk merawat kulit wajah agar terlihat awet muda. Sunscreen mampu mencegah munculnya kerutan dan berkurangnya elastisitas kulit yang disebabkan oleh paparan radiasi ultraviolet.
Bagi yang lebih banyak berada di dalam ruangan, sebaiknya tetap menggunakan sunscreen secara teratur. Radiasi ultraviolet diketahui dapat menembus kaca dan menyebabkan resiko yang sama.
Banyak produk sunscreen yang dijual di pasaran. Untuk itu, pastikan membeli sunscreen yang sesuai dengan jenis kulitmu. Pilih sunscreen dengan SPF 30 atau lebih sesuai anjuran para dermatologis.
ADVERTISEMENT

Mengoleskan minyak biji kelor di area wajah

Iliustrasi kelor. Foto: Thinkstock
Tumbuhan kelor banyak tumbuh liar di beberapa wilayah di Indonesia. Kelor banyak dibahas sebagai “tumbuhan ajaib” di sejumlah artikel tips kecantikan dan jurnal kesehatan internasional. Sayangnya, belum banyak orang Indonesia yang memahami manfaat kelor.
Minyak biji kelor yang mengandung cytokinin dan zeatin membantu pertumbuhan sel dan menghambat penuaan dengan cara menutrisi jaringan kulit. Cukup oleskan minyak biji kelor secukupnya di wajah, terutama pada area yang rawan kerutan, kemudian diamkan sampai meresap.

Tidur secukupnya

Ilustrasi tidur. Foto: shutterstock
Kamu mungkin pernah mendengar istilah beauty sleep atau tidur cantik. Istilah ini sebenarnya masuk akal karena tidur secara cukup mampu membuat wajah nampak segar. Kurang tidur akan menimbulkan kantung mata dan membuat wajah terlihat lelah sehingga kamu menjadi nampak lebih tua.
ADVERTISEMENT
Tubuh kita membutuhkan waktu tidur yang panjang, yakni 7 sampai 8 jam sehari untuk memulihkan dan meremajakan jaringan. Menurut dermatologis, sel kulit baru tumbuh lebih cepat saat manusia tidur. Jangan lupa membersihkan wajah sebelum tidur dengan produk yang dapat membantu peremajaan kulit.