Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Konten dari Pengguna
Berdisiplin untuk Kesuksesan Masa Depan
16 Maret 2021 12:41 WIB
Tulisan dari Hendar Sodikin tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kesuksesan saat ini adalah buah dari kedisiplinan di masa lalu
ADVERTISEMENT
Setiap sekolah memiliki aturan dan tata tertib untuk siswanya, fungsi dari aturan tersebut adalah untuk menjaga agar siswa mampu hidup disiplin dan berkembang dengan kebaikan dan karakter yang mulia.
ADVERTISEMENT
Kedisiplinan yang diberlakukan adalah sebagai jalan menuju kesuksesan di masa datang. Siswa yang saat ini menjalani proses penerapan aturan mungkin tidak akan banyak merasakan manfaat, namun keberhasilan di masa depan adalah buah dari ketaatan masa kini.
Aturan yang diterapkan sekolah dengan berbagai macam alat pengendali agar siswa dapat mengikuti aturan tersebut, sanksi merupakan salah satu alat pengendali untuk memberikan efek jera bagi yang melanggar aturan.
Dalam ajaran Islam kedisiplinan sangat penting, memanfaatkan waktu dengan melakukan kebaikan dan amal soleh dianjurkan oleh Allah S.W.T. sebagaimana firman-Nya :
ADVERTISEMENT
Rosululloh merupakan suri tauladan bagi umat, beliau mengajarkan kepada kita untuk selalu disiplin dan memanfaatkan waktu dengan sebaik baiknya. Rosululloh mengingatkan kita untuk tidak menunda pekerjaan sebagai mana sabda-Nya
Begitu pentingnya kedisiplinan, lantas apa untungnya kedisiplinan itu untuk kita?
Kedisiplinan bagi seorang pelajar bagaikan merintis keberhasilan di masa depan, kebiasaan memanfaatkan waktu, tidak menunda nunda pekerjaan, dan fokus pada tujuan akan berdampak pada nilai kebaikan yang akan dicapai di masa depan.
Orang – orang yang saat ini berhasil sukses dalam kariernya merupakan pelajar di masa lalu yang berdisiplin, Muhammad Rizaldi adalah owner SCHOUTEN.ID yang bergerak dibidang fashion mengungkapkan bahwa keberhasilannya saat ini merupakan hasil didikan kedisiplinan yang diterapkan saat sekolah di SMP Al Ma’soem, peraturan yang dahulu mengatur saat bersekolah kini membuat dirinya mampu mengatur usahanya hingga ke mancanegara.
ADVERTISEMENT
Di sekolah seorang siswa belajar untuk dapat hidup teratur dan mengembangkan diri, sanksi yang diterapkan membuat siswa tetap berada pada tujuan yang hendak dicapainya.
Seorang guru akan merasa bangga ketika mendengar kabar kesuksesan yang diraih anak didiknya, mereka tidak mengharapkan apapun dari kesuksesan yang kita raih. Maka demi meraih sukses di masa depan tetaplah menjadi pelajar yang disiplin dan fokus pada tujuan utama.
**Hendar Sodikin / Kepala Tata Usaha SMP Al Ma’soem