Konten dari Pengguna

Marsekal Tonny Harjono Bisa Jadi Bintang 4 Aktif Terlama di Sejarah TNI Modern?

Hendra J Kede, ST, SH, MH, GRCE, Mediator
Ketua Dewas YLBH Catur Bhakti KBPII / Pemerhati GRC / Profesional Mediator / Penulis / Waka KI Pusat RI 2017-2022
28 Maret 2025 18:03 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hendra J Kede, ST, SH, MH, GRCE, Mediator tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
KSAU Marsekal Muhammad Tonny Harjono usai upacara serah terima jabatan di Lanud Halim Perdanakusuma, Jumat (5/6/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
KSAU Marsekal Muhammad Tonny Harjono usai upacara serah terima jabatan di Lanud Halim Perdanakusuma, Jumat (5/6/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
ADVERTISEMENT
Pemerintah dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah menyepakati dan mengesahkan Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang perubahan UU Nomor 34 tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia (TNI) menjadi UU pada Rapat Paripurna DPR RI hari Kamis, tanggal 20 Maret 2025 lalu.
ADVERTISEMENT
RUU tersebut paling lama akan diundangkan pada tanggal 19 April 2025 serta dicatatkan dalam Lembaran Negara dan Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia, sehingga berlaku sebagai hukum positif di Indonesia.
Salah satu yang diatur dalam UU tersebut adalah masa dinas aktif perwira tinggi (Pati) TNI bintang empat menjadi 63 tahun dari sebelumnya 58 tahun.

Bintang Empat Aktif

Pati TNI bintang empat aktif saat ini hanya disandang oleh 4 orang yang sedang menjabat yaitu Panglima TNI, Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD), Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU), dan Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL).
Panglima TNI saat ini dijabat oleh Jenderal TNI Agus Subiyanto. Mulai menyandang bintang empat sejak dilantik sebagai KSAD tanggal 25 Oktober 2023 sesuai Keputusan Presiden Nomor 89/TNI/Tahun 2023. Dengan demikian, saat pensiun pada tanggal 5 Agustus 2030, ia telah menyandang bintang empat aktif selama 6 tahun, 9 bulan, 11 hari.
ADVERTISEMENT
Kepala Staf TNI Angkatan Darat (TNI AD) saat ini dijabat oleh Jenderal TNI Maruli Simanjuntak. Mulai menyandang bintang empat sejak dilantik sebagai KSAD tanggal 29 November 2023 sesuai Keputusan Presiden Nomor 103/TNI/Tahun 2023. Dengan demikian, saat pensiun pada tanggal 27 Februari 2033, ia telah menyandang bintang empat aktif selama 9 tahun, 2 bulan, 29 hari.
Kepala Staf TNI Angkatan Laut (TNI AL) saat ini dijabat oleh Laksamana TNI Muhammad Ali. Menyandang bintang empat sejak dilantik sebagai KSAL tanggal 28 Desember 2022 sesuai Keputusan Presiden Nomor 100/TNI/Tahun 2022. Dengan demikian, saat pensiun pada tanggal 9 April 2030, ia telah menyandang bintang empat aktif selama 7 tahun, 3 bulan, 12 hari.
Kepala Staf TNI Angkatan Udara (TNI AU) saat ini dijabat oleh Marsekal TNI Tonny Harjono. Menyandang bintang empat sejak tanggal 5 April 2024 saat dilantik sebagai KSAU sesuai Keputusan Presiden Nomor 20/TNI/Tahun 2024. Dengan demikian, saat pensiun pada tanggal 4 Oktober 2034, ia telah menyandang bintang empat aktif selama 10 tahun, 5 bulan, 29 hari.
ADVERTISEMENT
UU yang sama juga mengatur bahwa Presiden berwenang memperpanjang masa dinas aktif Pati bintang empat TNI paling lama sampai memasuki usia 65 tahun. Dengan demikian, Jenderal Agus Subiyanto memiliki peluang menyandang bintang empat aktif selama 8 tahun 9 bulan 11 hari, Jenderal Maruli Simanjuntak selama 11 tahun, 2 bulan, 29 hari, Laksamana Muhammad Ali selama 9 tahun, 3 bulan, 12 hari, dan Marsekal TNI Tonny Harjono 12 tahun, 5 bulan, 29 hari.
Jika tidak ada dari empat Pati tersebut yang diperpanjang Presiden usia pensiunnya sampai umur 65 tahun maka Marsekal TNI Tonny Harjono akan memecahkan rekor sebagai bintang empat aktif terlama sepanjang sejarah TNI yang lahir bukan dari produk pergerakan kemerdekaan.
ADVERTISEMENT
Rekor Marsekal TNI Tonny Harjono hanya bisa dipecahkan jika masa dinas aktif Jenderal TNI Maruli Simanjuntak diperpanjang hingga usia 65 tahun, sementara masa dinas aktif Marsekal TNI Tonny Harjono tidak diperpanjang.
Jika memasukkan perwira tinggi TNI bintang empat dari era pergerakan kemerdekaan dalam perhitungan, maka rekor bintang empat aktif terlama masih dipegang oleh Jenderal TNI Abdul Haris Nasution.
Jenderal TNI Abdul Haris Nasution menyandang bintang empat sejak dilantik sebagai KASAD pada 1 November 1955 sampai ia pensiun pada 1971. Dengan demikian, saat dipensiunkan pada usia 53 tahun ia telah menyandang bintang empat aktif TNI selama 16 tahun, kurang 2 tahun dari usia pensiun normal saat itu.
Tentu saja perhitungan di atas dengan asumsi tidak memperhitungkan jika terjadi hal-hal di luar kendali manusia, seperti faktor kesehatan, usia, pengajuan pensiun dini, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT

Peluang Marsekal Tonny Harjono Jabat Panglima TNI

KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak (kiri) berbincang dengan KSAL Laksamana TNI Muhammad Ali (tengah), dan KSAU Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono saat menghadiri acara ziarah nasional di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama Kalibata, Jakarta. Foto: ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Melihat masa aktif bintang empat aktif yang masih sangat lama, masih kurang lebih 9 tahun lagi, dan merupakan paling junior di antara bintang empat aktif saat ini, peluang Marsekal TNI Tonny Harjono menempati posisi Panglima TNI nampaknya sangat terbuka lebar. Apalagi jika memperhatikan pergantian antara matra dalam memimpin TNI sebagai Panglima, peluang Marsekal TNI Tonny Harjono makin terbuka lebar lagi.
Akhirnya, waktu yang akan menjawab, pada tahap mana karier bintang empat aktif seorang Marsekal TNI Tonny Harjono akan berlabuh.
Wallahu a'lam bishshawab