Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Style Hijab yang Sesuai Bentuk Wajah, Jangan Sampai Ganggu Penampilan!
6 Juli 2022 14:24 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Hijab Lifestyle tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Hijab adalah benda yang digunakan sebagai penutup kepala bagi perempuan Muslim. Bukan hanya sekadar untuk menutup aurat, hijab juga dapat mempercantik penampilanmu.
ADVERTISEMENT
Dalam hal ini, memilih warna dan motif hijab bisa jadi masalah yang bisa memberikan pengaruh pada tampilan. Bahkan, gaya hijab pun bisa jadi masalah karena style-nya yang tidak sesuai dengan bentuk wajah.
Model hijab yang tidak sesuai dengan bentuk wajah bisa membuat penampilan jadi kurang maksimal. Karena tidak semua hijab style cocok untuk semua bentuk wajah.
Apabila kamu masih bingung dengan model hijab apa yang sesuai dengan bentuk wajahmu, kamu bisa simak penjelasan berikut, ya!
1. Wajah lonjong
Pemilik wajah longjong mempunyai bentuk wajah yang lebih panjang. Untuk membantu mempertegas bentuk wajahmu, sangat disarankan untuk memakai hijab dengan model yang menempel erat pada wajah. Model hijab yang kedua sisinya dilempar ke belakang dapat jadi pilihan. Selain itu, gunakan hijab berbahan tebal dengan model yang bervolume agar memberikan ilusi lebar pada wajah.
ADVERTISEMENT
Hindari menata bagian atas hijan hingga membentuk sisi yang terlalu lancip. Hal ini dikarenakan bisa membuat wajah semakin lonjong.
2. Wajah bulat
Kamu yang bentuk wajahnya bulat, cenderung memiliki panjang dan lebar yang hampir sama, juga pipi dan dagu bundar. Maka, model hijab yang kamu butuhkan adalah model yang dapat membuat wajah lebih tidur dan menonjolkan tulang pipi.
Pilihlah model hijab yang memberikan bentuk lancip pada bagian atas karena dapat membuat wajah jadi lebih panjang. Hindari pula penggunakan ciput atau dalaman kerudung yang terlalu bawah, karen dapat membuat wajahmu jadi lebih pendek.
3. Wajah berbentuk hati
Wajah yang berbentuk hati memiliki struktur dahi yang lebar dan dagu yang lancip. Hijab yang memberikan kesan lancip bagian atas cocok untuk pemilik bentuk wajah ini. Lalu, ikatlah sisa kain hijab di bagian leher supaya tampilan wajah terlihat lebih panjang.
ADVERTISEMENT
4. Wajah oval
Bentuk wajah yang universal dengan dahi dan dagu yang simetris, serta tulang pipi yang menonjol menjadi ciri khas bentuk wajah oval.
Sebenarnya, hampir semua model hijab cocok pada bentuk wajah ini. Oleh karena itu, cara memakai hijab terbaik untuk wajah ini dengan menata kain secara natural mengikuti bingkai wajah.
5. Wajah persegi
Tulang rahang yang tegas dan menonjol menjadi ciri khas dari bentuk wajah persegi. Umumnya, bentuk wajah ini identik dengan pria karena memberikan kesan maskulin. Akan tetapi, perempuan yang memiliki bentuk wajah ini pun dapat terlihat cantik.
Memilih bahan hijab yang kaku sangat cocok untuk bentuk wajah ini. Sebab, dapat memberikan efek lancip pada wajah. Sebaiknya, gunakan hijab polos dengan gaya yang minimalis.
ADVERTISEMENT
Nah, itu tadi beberapa tips model hijab yang dapat disesuaikan dengan bentuk wajahmu. Semoga membantu, ya, hijabers!