Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Hijabers Wajib Pahami, Ini 5 Tips Atasi Hijab Agar Bebas Bau
3 Juni 2022 12:22 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Hijab Lifestyle tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kamu yang mengenakan hijab, pasti pernah mengalami hal kurang menyenangkan, salah satunya aroma tak sedap.
ADVERTISEMENT
Yap, masalah yang sering terjadi saat kita mengenakan hijab adalah bau apek atau bau tak sedap yang tercium di dekat area kepala. Ternyata, ada banyak faktor, lho, yang menyebabkan masalah itu terjadi.
Untuk mencegah hal itu terjadi, kamu bisa menerapkan beberapa tips berikut ya supaya hijabmu bebas bau.
1. Rutin mengganti dalaman hijab
Kamu yang suka memakai dalaman hijab atau ciput, cobalah untuk memperhatikannya kembali. Apakah ciput yang dikenakan sering diganti atau tidak sama sekali.
Ciput yang bersentuhan langsung dengan rambut dan kulit kepala ini bisa jadi penyebab kenapa hijabmu bau. Sudah jadi hal wajib untuk kamu mengganti ciput, apalagi ketika beraktivitas seharian di luar dan berkeringat. Kamu tidak mau kan orang yang ada di dekatmu terganggu?
ADVERTISEMENT
2. Pilih bahan hijab yang tepat
Dalam hal memilih bahan, sebenarnya ada beberapa bahan hijab yang dapat memicu timbulnya bau saat dipakai, seperti sifon dan jersey yang berkualitas rendah.
Biasanya, bahan-bahan itu bisa membuat kamu merasa gerah saat dikenakan. Jadi, sebaiknya pilihlah bahan linen yang cenderung lebih tebal.
3. Kondisi rambut
Kamu yang memang memakai hijab dalam kesehariannya pasti sudah paham kalau kondisi rambut yang masih basah atau lembap tidak boleh langsung ditutupi dengan hijab. Selain dapat menimbulkan masalah rambut, hijab yang kamu gunakan juga bisa jadi lebih cepat bau.
4. Hati-hati dalam menyemprotkan parfum
Kamu perlu hati-hati ketika menyemprotkan parfum pada hijab. Kadar alkohol yang tinggi dalam parfum, kemudian diserap oleh serat hijab, ditambah lagi bercampur keringat dan sinar matahari, hal inilah yang justru memicu bau tidak sedap pada hijabmu.
ADVERTISEMENT
So, menyemprotkan parfum pada hijab tidak lantas membuat hijab jadi bebas bau, lho.
5. Perhatikan kondisi hijab
Tips terakhir yang dapat kamu perhatikan adalah kondisi hijab. Namun sebelum itu, sudahkah kamu merendam hijab menggunakan vinegar? Hal ini penting untuk diperhatikan karena cara ini dianggap ampuh untuk menghilangkan bau sekaligus noda pada hijabmu.
Kamu cukup gunakan 1/4 cup cuka putih ke dalam air, kemudian cucilah menggunakan tangan, lalu bilas hingga bersih.
Selain itu, pastikan juga kamu menjemur hijab sampai kering, ya. Sama halnya dengan baju yang belum kering bisa menimbulkan bau apek saat digunakan. Hal ini juga bisa terjadi pada hijab.
Setidaknya lima tips tersebut bisa kamu pahami untuk menghindari bau tak sedap pada hijab. Jika sudah diterapkan, hijab yang kamu gunakan akan bebas bau, hijabers.
ADVERTISEMENT