Konten dari Pengguna

Cara Memperbaiki Resleting yang Dol

Hijab Lifestyle
All about hijab.
20 Oktober 2018 22:49 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hijab Lifestyle tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Assalamualaikum kawan hijabers, Pernahkah kalian mengalami kejadian dimana resleting yang kalian gunakan dol ? aku yakin hampir semua dari kita pernah mengalami resleting macet dan doll baik itu di celana, tas maupun dompet. Nah sebelum kalian membawanya ke tukang reparasi atau mungkin berfikir menggantinya dengan yang baru, coba dulu tips berikut ini :
Cara Memperbaiki Resleting yang Dol
zoom-in-whitePerbesar
Cara Pertama
ADVERTISEMENT
Siapkan terlebih dahulu lilin, kemudian gosokan lilin pada bagian gerigi resleting, setelah digosokan lalu geser dengan perlahan ke arah bawah, setelah itu coba tutup kembali resletingnya. jika resleting bisa menutup dengan baik maka kita ulang-ulang sampai resleting benar-benar lancar.
Cara Kedua
Siapkan tang, kemudian Jepit tang pada sisi kiri dan kanan kepala resleting. usahakan menjepitnya juga jangan terlalu kencang, karena kalau kekencangan bisa-bisa malah tidak bisa di tarik kepala resletingnya. Lebih baik lakukan penjepitan sedikit-demi sedikit sambil dicoba menutup resletingnya sampai resleting bisa menutup rapat.
Silahkan mencoba kawan hijabers!