Konten Media Partner

27 Barista Ikuti Kompetisi Menyeduh Kopi 'Brewing On Public' di Singkawang

2 Februari 2024 13:42 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kompetisi menyeduh kopi di Singkawang. Foto: Try Shaskya/Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Kompetisi menyeduh kopi di Singkawang. Foto: Try Shaskya/Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Singkawang - Singkawang Coffee Collective kolaborasi bersama 012 Roastery Pontianak menggelar Brewing On Public At Singkawang. Acara ini digelar di Kedai Asobi Asobou Singkawang, pada Senin, 29 Januari 2024.
ADVERTISEMENT
Ini merupakan kali kedua Singkawang Coffee Collective (SCC) menggelar Fun Battle Brewing. Kompetisi menyeduh kopi ini dibuka oleh Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga, Heri Apriyadi.
Ketua Penyelenggara, Deny Karyadi, mengatakan kompetisi ini digelar dengan tujuan menyatukan barista di Kalbar dan sebagai ajang silaturahmi serta menumbuhkan bibit baru dalam berkompetisi.
"Selain jadi ajang silaturahmi para pelaku bisnis, barista, penikmat kopi untuk berkumpul dan bertukar pikiran. Melalui acara ini boleh jadi para brewer bisa berkompetisi di ajang nasional maupun internasional," ujar Deny.
Event ini diharapkan bisa mengenalkan para penggiat kopi lokal agar bisa lebih dikenal masyarakat luas. Acara ini diikuti oleh 27 barista dari Kota Singkawang, Pontianak, Mempawah, dan Sambas.