Konten Media Partner

411 Desa di Kalbar Belum Dialiri Listrik, ini Saran DPRD pada Pemprov

25 Mei 2024 11:19 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas PLN melakukan perbaikan jaringan listrik. DPRD Kalbar dorong Pemprov desak PLN penuhi kebutuhan listrik di desa hingga dusun. Foto: Dok. PLN Kalbar
zoom-in-whitePerbesar
Petugas PLN melakukan perbaikan jaringan listrik. DPRD Kalbar dorong Pemprov desak PLN penuhi kebutuhan listrik di desa hingga dusun. Foto: Dok. PLN Kalbar
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - DPRD Kalimantan Barat sebut saat ini masih ada 411 desa di Kalbar yang masih belum dialiri listrik dan merekomendasikan Pemerintah Provinsi Kalbar untuk mendesak PLN serta meminta Pemda optimalkan sumber daya listrik di daerah.
ADVERTISEMENT
"Masih terdapat 411 desa yang belum tersambung aliran listrik PLN saat ini. DPRD Provinsi Kalimantan Barat merekomendasikan agar Gubernur mendesak PLN wilayah Kalbar untuk mencapai elektrifikasi desa sampai ke tingkat dusun menjadi 99,74 persen sesuai rencana Bumdes nasional," ujar juru bicara DPRD Kalbar saat membacakan rekomendasi DPRD untuk Pemprov pada Rapat Paripurna yang digelar pada Rabu, 8 Mei 2024 yang lalu.
DPRD Kalbar juga meminta peran serta pemda untuk lebih mengoptimalkan sumber daya listrik yang ada di daerahnya agar kebutuhan listrik bisa terpenuhi.
"DPRD Kalbar juga merekomendasikan agar pemerintah daerah mengoptimalkan sumber daya listrik melalui energi baru dan terbarukan," tambahnya.