Konten Media Partner

Bahasan Bersihkan Parit di Jalan Padat Karya Bareng Warga

19 April 2025 11:07 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan menebas rumput yang menutupi saluran parit di Jalan Padat Karya. Foto: Dok. Prokopim Pemkot Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan menebas rumput yang menutupi saluran parit di Jalan Padat Karya. Foto: Dok. Prokopim Pemkot Pontianak
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan bersihkan parit di Jalan Padat Karya bareng warga. Bahasan yang semula meninjau kerja bakti tersebut ikut turun membersihkan parit untuk membuat sistem drainase di daerah tersebut berfungsi dengan baik.
ADVERTISEMENT
"Ini bentuk silaturahmi dan komunikasi kami agar apa yang menjadi keinginan dan kebutuhan masyarakat kami bisa tahu, dan masyarakat juga ikut berkontribusi menjaga parit-parit yang ada di enam kecamatan di Kota Pontianak," ungkap Bahasan pada Sabtu, 19 April 2025.
Bahasan bilang, program ini bertujuan untuk memastikan sistem drainase tersier, sekunder, hingga primer dapat terkoneksi dengan baik, sehingga genangan di beberapa titik, terutama di Jalan Padat Karya Kecamatan Pontianak Timur dapat diminimalisir.
"Kalau genangan di Kota Pontianak ini tidak bisa sepenuhnya dihindari karena secara geografis letak ketinggiannya hanya 0,1 sampai 1,5 meter di atas permukaan laut, namun bagaimana memberikan solusi jangka pendek yaitu agar genangan ini tidak berlama-lama. Kami targetkan tidak lebih dari 2 hingga 4 jam," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Bahasan mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga kebersihan parit dan saluran air demi kepentingan bersama. Warga juga dilarang membuang sampah di parit dan lingkungan sekitar.
"Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk terus sama-sama menjaga dan mengedukasi warga yang memang kadang dengan sengaja menutup selokan atau saluran di gang-gang atau di mana mereka berdomisili," imbaunya.