Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.98.1
Konten Media Partner
Dilantik Jadi Bupati Sintang, Bala: Kita Akan Bekerja Semaksimal Mungkin
21 Februari 2025 9:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Herkulanus Bala dan Florensius Ronny resmi menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sintang setelah dilantik oleh Presiden RI, Prabowo Subianto di Istana Negara, Kamis 20 Februari 2025.
ADVERTISEMENT
Pada kesempatan itu, Gregorius Herkulanus Bala mengungkapkan perasaannya setelah resmi me jabat sebagai Bupati Sintang. “Rasanya senang, tapi lebih pada biasa-biasa saja,” katanya.
Ke depan, ia mengatakan dirinya akan berusaha semaksimal mungkin untuk menjalankan tupoksinya sebagai kepala daerah.
“Terlepas situasi sekarang ada pemangkasan anggaran dari pemerintah pusat, ke depan kita mau berbuat semaksimal mungkin. Apa yang berusaha kita capai, kita capai dengan apa yang ada,” tegasnya.
Bala juga mengucapkan terima kasih pada masyarakat Sintang yang telah memberikan dukungan sehingga dirinya bersama Florensius Ronny bisa dilantik pada hari ini. “Kami betul-betul berterima kasih, salam dari kami kepada seluruh masyarakat Sintang,” ucapnya.
Setelah dilantik sebagai Bupati Sintang, Bala mengatakan dirinya akan mengikuti retreat di Magelang besok pagi. “Untuk sementara, tentu apa yang bisa dikerjakan oleh Pak Wakil, beliau yang akan menghandle-nya,” pungkasnya.
ADVERTISEMENT
Wakil Bupati Sintang, Florensius Ronny juga mengucapkan terima kasih pada seluruh masyarakat Kabupaten Sintang yang telah memberikan dukungan pada Pilkada lalu. “Kepada seluruh masyarakat, saja mengajak untuk bekerja sama membangun Kabupaten Sintang yang lebih baik di masa-masa yang akan datang,” ajaknya.
Ronny juga mengajak semua kandidat yang bertarung saat Pilkada lalu untuk bergandengan tangan membangun Sintang. “Untuk tugas selama Pak Bupati mengikuti retreat di Magelang, saya tentunya akan berkoordinasi dengan beliau. Sebagai wakil, tentunya saya menjalankan perintah Pak Bupati,” ujarnya.