Konten Media Partner

Jokowi Coba Sepeda Motor Listrik Honda di IIMS 2023

16 Februari 2023 17:38 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo mencoba motor listrik Honda EM1 e: ditemani jajaran direksi PT Astra Honda Motor pada gelaran Indonesia International Motor Show 2023. Foto: Dok. Astra Honda Motor
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo mencoba motor listrik Honda EM1 e: ditemani jajaran direksi PT Astra Honda Motor pada gelaran Indonesia International Motor Show 2023. Foto: Dok. Astra Honda Motor
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) menjajal sepeda motor listrik produk PT Astra Honda Motor (AHM) di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis, 16 Februari 2023.
ADVERTISEMENT
PT Astra honda Motor (AHM) menjadikan ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 untuk menampilkan berbagai kejutan, termasuk produk-produk andalan kelas dunia dan pengenalan pebalap belia binaan yang siap bertarung di ajang balap internasional. Pada booth AHM, hadir untuk pertama kali di Indonesia, sepeda motor off road CRF250L dan melihat lebih dekat sepeda motor listrik EM1 e:.
AHM konsisten menunjukkan komitmen dan dukungan terhadap realisasi netralitas karbon di Indonesia. Pada IIMS 2023, Zona EV akan diisi oleh Honda PCX Electric lengkap beserta ekosistem pendukungnya, serta satu model global yang akan menjadi ikon yaitu Honda EM1 e:.
Marketing Director AHM Thomas Wijaya mengatakan ragam kegiatan dan suguhan menarik pada IIMS 2023 menjadi cerminan upaya perusahaan menghadirkan beragam teknologi global dan mendekatkan mimpi tertinggi masyarakat yang membanggakan dalam kehidupan sehari-hari di Tanah Air.
ADVERTISEMENT
”Hadirnya Honda di booth IIMS 2023 adalah lanjutan momentum perusahaan dalam berbagai hal, yakni memberikan kesenangan berkendara untuk mencapai mimpi melalui produk berkualitas, mengupayakan kebanggaan untuk negeri dengan pembinaan pebalap muda di kancah dunia, hingga turut menyukseskan upaya pemerintah dalam roadmap elektrifikasi,” ujar Thomas.
Thomas menyebut, AHM menghadirkan Honda EM1 e: sebagai langkah studi dan upaya menangkap animo masyarakat sebelum meluncurkan dua model sepeda motor listrik Honda di Indonesia pada tahun ini. Sebelummnya, AHM telah menyampaikan strategi dan roadmap sepeda motor listrik Honda di Indonesia hingga tahun 2030, dengan rencana memasarkan sejumlah kendaraan listrik sebagai bagian dari Honda e:Technology.
Tak hanya itu saja, Pengunjung booth AHM di IIMS 2023 dalam tema ”Honda Kebanggaan Indonesia” akan menjadi saksi peluncuran produk terbaru, Honda CRF250L. Tunggangan ini mengusung desain yang terinspirasi dari motor off-road sejati, performa unggul, serta bobot yang ringan, membidik pecinta off road di Indonesia untuk menjelajah tanpa batas.
ADVERTISEMENT
AHM juga mengumumkan pebalap muda binaan bertalenta yang tergabung dalam Astra Honda Racing Team (AHRT). Pengumuman ini memperkuat komitmen perusahaan dalam menyiapkan pebalap yang akan mencetak prestasi dan mengharumkan nama Indonesia di ajang balap nasional maupun internasional pada musim balap 2023.
Hal Unik
booth AHM di IIMS 2023. Foto: Dok. Astra Honda Kalbar
Hal menarik, canggih, dan unik akan dengan mudah ditemukan pada booth AHM di IIMS 2023 seluas 400,5 m2. Dari depan, pengunjung bisa menikmati sajian tiga dimensi melalui anamorphic LED di bagian atas booth. Berbagai model dan motion graphic akan ditayangkan, seolah-olah bergerak nyata dan mengesankan.
Di zona lifestyle, pengunjung bisa memanfaatkan fasilitas AR Fashion Booth yang mampu menyimulasikan apparel untuk dikenakan pengunjung secara virtual. Pengalaman unik lainnya, pengunjung juga dihibur oleh Lift Ride. Saat memasuki ruangan yang menyerupai elevator, pengunjung akan dibawa seolah-olah menaiki dunia lain dan sampai di tujuan tertentu untuk menyaksikan berbagai hal, termasuk produk dengan ambience yang berbeda.
ADVERTISEMENT
Kesan kecanggihan teknologi lain adalah hadirnya virtual scanner pada Honda PCX Electric di Zona EV. Scanner ini bisa dioperasikan untuk mengetahui berbagai fitur dan apa pun yang terpasang pada bagian dalam sepeda motor listrik tersebut.
Tentunya, pengunjung tetap bisa melakukan test ride untuk tiga model, yakni Honda CB150X, Honda Vario 125 terbaru, dan Honda ADV160.