Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten Media Partner
Jumlah ASN Belum Ideal, Pemkab Mempawah Usulkan 700 Lebih Formasi PPPK
20 Agustus 2024 13:04 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Hi!Mempawah - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Mempawah, Taufikurahman, mengatakan bahwa jumlah ASN di Kabupaten Mempawah masih belum ideal.
ADVERTISEMENT
Menurut Taufikurahman, sekarang ini masih banyak dibutuhkan tenaga-tenaga teknis untuk mendukung kegiatan di Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
"Kita lihat kondisi sekarang memang untuk ideal masih perlulah lebih banyak tenaga-tenaga yang dibutuhkan untuk OPD," ungkapnya kepada Hi!Pontianak, Senin, 19 Agustus 2024.
"Apalagi untuk ke depannya ASN dituntut untuk menguasai teknologi di era digital. Jadi banyak diperlukan untuk pengembangan sistem pelaksanaan kegiatan di OPD," tambah Taufikurahman.
Menyikapi hal tersebut, Taufikurahman mengatakan tentunya Pemkab Mempawah harus mempertimbangkan banyak hal termasuk kemampuan keuangan daerah.
"Cuma kebijakan itukan mekanismenya melalui pusat dan disesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah. Karena sepenuhnya dibebankan ke daerah, walaupun DAU itu ada tetap dibebankan ke daerah untuk penganggarannya," ujarnya.
Sementara itu, Kabid Pengadaan, Kepangkatan, Informasi Pegawai dan Pensiun BKPSDM Kabupaten Mempawah, Dani Yuska Listyana, menambahkan saat ini Pemkab Mempawah juga telah mengusulkan sebanyak 700 lebih formasi PPPK untuk memenuhi kebutuhan ASN.
ADVERTISEMENT
"Jadi kita juga mengusulkan penerimaan PPPK cukup besar, ada sebanyak 700 lebih formasi. Insya Allah akan terbantulah kebutuhan ASN di Kabupaten Mempawah dengan adanya tenaga PPPK," tambahnya.
Saat ini Pemkab Mempawah membuka penerimaan CPNS untuk tahun 2024. Sesuai jadwal, pendaftaran CPNS dimulai pada Selasa, 20 Agustus 2024.
Untuk jumlah penerimaan CPNS Kabupaten Mempawah tahun 2024 total ada sebanyak 51 formasi dengan rincian 13 formasi tenaga kesehatan dan 38 formasi tenaga teknis.