Kisah MUA Pria Asal Bengkulu Rias Mantan Tunangannya saat Menikah

Konten Media Partner
18 September 2021 14:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pria ini merias mantan tunangannya. Foto: Dok. Pribadi
zoom-in-whitePerbesar
Pria ini merias mantan tunangannya. Foto: Dok. Pribadi
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Menikah merupakan impian kebanyakan orang, terlebih dengan orang yang dicintai. Namun tak jarang kisah cinta tersebut berakhir dengan indah.
ADVERTISEMENT
Seperti yang dialami MUA asal Bengkulu bernama Bobi Fransisco. Ia mendapat panggilan jasa tak terduga, yakni merias mantan tunangannya saat menikah.
Kisah tersebut diketahui dari unggahan akun TikTok @bobikeme10. Dalam video Bobi menceritakan awal hubungannya dengan wanita tersebut. Pada tahun 2018 keduanya memutuskan untuk bertunangan, namun di tengah jalan hubungan mereka tidak bisa berlanjut ke jenjang pernikahan. Akhirnya mantan tunangannya itu memilih menikah dengan orang lain.
Meski tak berjodoh, rupanya Bobi tetap menghadiri pesta pernikahan mantan tunangannya tersebut. Bahkan ia sampai membantu merias mantan tunangannya.
Dihubungi Hi!Pontianak, Bobi mengungkapkan, kisah di balik videonya yang viral tersebut. Dia mengaku sudah kenal sejak kecil dan menjadi sahabat dengan mantan tunangannya tersebut. Ia bahkan telah menganggap mantan tunangannya itu seperti saudara sendiri.
ADVERTISEMENT
"Selain punya masa lalu kita juga sahabatan, terus keluarga kita juga dekat udah kayak saudara. Takut gak cantik di hari spesial, jadi saya turun tangan daripada diserahkan ke MUA lain dan ternyata gak seperti yang diharapkan," ungkapnya, Sabtu, 18 September 2021.
Keduanya memutuskan bertunangan pada 2018. Namun sayangnya tak sampai ke jenjang pernikahan. Mantan tunangannya tersebut menikah dengan pria lain pada Juli 2021 di Bengkulu.
Bobi menekuni MUA sejak 4 tahun terakhir. Ia mengaku sudah ikhlas dan ingin yang terbaik untuk mantannya itu. Dia juga tetap bersilaturahmi dengan sang mantan dan keluarganya.
"Kalau aku tuh orang yang paling biasa aja dalam segala hal. Aku punya hati, punya iman, dan punya Tuhan. Aku enggak pernah risau tentang rezeki, jodoh, maut, Allah bisa gantikan siang dan malam. Kenapa kita harus menentang kuasanya hanya karena perihal jodoh? Allah sudah tahu yang paling terbaik untuk setiap hamba dan makhluknya yang terpenting silaturrahmi," tuturnya.
ADVERTISEMENT