Konten Media Partner

KPU Mempawah Buka Rekrutmen 8.046 Petugas KPPS untuk Pemilu 2024

8 Desember 2023 15:37 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua KPU Mempawah, M. Agoes Soesanto. Foto: M. Zain/Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Ketua KPU Mempawah, M. Agoes Soesanto. Foto: M. Zain/Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
Hi!Mempawah - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mempawah telah melakukan rapat koordinasi bersama PPK dan PPS terkait persiapan pembentukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk Pemilu 2024, pada Kamis, 7 Desember 2023.
ADVERTISEMENT
Ketua KPU Kabupaten Mempawah, M. Agoes Soesanto, menyebutkan ada sekitar 8.046 petugas KPPS yang dibutuhkan untuk Pemilu 2024.
"Jumlahnya menyesuaikan dengan jumlah TPS kita yang sebanyak 894 TPS. Masing-masing TPS ada sekitar 9 petugas termasuk KPPS dan petugas ketertiban," ungkapnya kepada awak media, pada Jumat, 8 Desember 2023.
Lanjut Agoes, jadwal pendaftaran rekrutmen KPPS dan petugas ketertiban pada tanggal 11-20 Desember 2023. "Sementara untuk persyaratannya diantaranya usia minimal 17 tahun dan maksimal 55 tahun berbeda dengan aturan pada Pemilu sebelumnya," lanjutnya.
"Kemudian untuk pendidikan minimal SLTA, namun jika sampai batas terakhir pendaftaran jumlahnya masih tidak terpenuhi maka syaratnya minimal bisa calistung," tambah Agoes.
Agoes mengatakan, badan Ad Hoc termasuk KPPS dan petugas ketertiban pada Pemilu 2024 di Kabupaten Mempawah juga diikutsertakan dalam BPJS Ketenagakerjaan.
ADVERTISEMENT
"Kita mendapatkan dukungan kerja sama dari Pemkab Mempawah yang memberikan BPJS Ketenagakerjaan untuk seluruh badan ad hoc Pemilu 2024," tukasnya.