Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.2
16 Ramadhan 1446 HMinggu, 16 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten Media Partner
Lalai saat Berkendara, Truk Kontainer Tertimpa Papan Reklame di Kubu Raya
15 Maret 2025 20:25 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Truk kontainer tertimpa papan billboard setelah menabrak tiang reklame hingga mengakibatkan bagian kabin truk remuk parah. Kejadian tersebut terjadi di depan MDS Printing, Desa Parit Baru, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, pada Jumat, 14 Maret 2025.
ADVERTISEMENT
Kasat Lantas Polres Kubu Raya AKP Supriyanto melalui Kasubsi Penmas Aiptu Ade bilang, bahwa insiden ini terjadi akibat kelalaian sopir truk berinisial TI (27). Diduga lalai akhirnya sopir tersebut menabrak tiang reklame.
“Berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) dan pemeriksaan saksi, TI awalnya bermaksud menepi. Namun, ia diduga kurang memperhitungkan jarak dan akhirnya menabrak tiang reklame yang berdiri di pinggir jalan. Benturan keras menyebabkan tiang reklame roboh, lalu papan billboard besar yang berada di atasnya jatuh dan menimpa truk kontainer yang dikemudikan TI. Akibatnya, bagian kabin kendaraan mengalami kerusakan parah,” jelas Ade.
Usia kejadian tersebut, beruntung sang sopir berhasil keluar meski kabin truk dalam kondisi penyok. Peristiwa ini juga sempat membuat arus lalu lintas di sekitar lokasi tersendat akibat puing-puing billboard yang berserakan di jalan.
ADVERTISEMENT
“Saat ini, kasus kecelakaan tunggal ini tengah ditangani oleh Satlantas Polres Kubu Raya,” tambahnya.
Ade mengimbau para pengemudi, terutama kendaraan besar, untuk lebih berhati-hati dalam mengemudi dan memperhitungkan jarak serta kondisi lingkungan sekitar.
Penulis: Rabiansyah