Konten Media Partner

Mahasiswi di Pontianak Buka Jasa Cabut Uban, Per Jam Rp 25 Ribu

4 Juni 2023 11:53 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Uban di Usia Muda Foto: Dok. Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Uban di Usia Muda Foto: Dok. Shutterstock
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Uban atau rambut putih kerap menimbulkan rasa tidak percaya diri seseorang. Namun mencabut uban tidak bisa dilakukan seorang diri, perlu bantuan dari orang lain. Sebab itulah membuat Fira (20), seorang mahasiswi asal Pontianak membuka jasa khusus mencabut uban.
ADVERTISEMENT
Jasa cabut uban yang didirikan oleh Fira lewat instagram bernama @cabutuban_pontianak ini membuka layanan setiap hari sabtu dan minggu. Pelanggan yang ingin menggunakan jasa cabut uban akan dikenakan Rp 25 ribu per jam.
"Khusus perempuan, kalau laki-laki saya liat situasi kondisi lokasinya dulu. Hitungannya per jam Rp 25 ribu. Buka setiap sabtu minggu, kalo di lain hari saya ada waktu luang boleh tanya dulu di DM biar bisa janjian," ungkapnya saat dihubungi Hi!Pontianak, Minggu, 4 Juni 2023.
Fira menceritakan alasan sehingga dirinya tertarik membuka usaha yang terkesan lucu tersebut. Ia katakan sejak sekolah dasar dirinya kerap mencabut uban ibunya, hingga menjadi kebiasaan sampai ia kuliah.
"kebiasaan cabut uban mama saya biasanya seminggu sekali dan sampai saya kuliah kebiasaan itu masih jalan. Kemudian mama saya membuat ide untuk membuka jasa cabut uban ini untuk mengisi waktu luang sekalian juga mencari sampingan," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Untuk pelanggan yang hendak menggunakan jasa cabut uban ini, kata Fira, cukup hubungi akun Instagram @cabutuban_pontianak. Nanti dirinya akan melayani langsung ke rumah pelanggan.
"caranya saya ke rumah yang mau di cabut ubannya. free ongkir, tinggal direct message (DM) saja akun instagramnya kalo mau manggil jasa cabut ubannya. Bisa juga kalo mau tanya tanya dulu," pungkasnya.