Menikmati Kelezatan Ayam Goreng Asap 'Noraji 96' yang Hits di Pontianak

Konten Media Partner
24 Januari 2022 12:07 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ayam goreng asap 'Noraji 96'. Foto: Siti Annisa Aini/Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Ayam goreng asap 'Noraji 96'. Foto: Siti Annisa Aini/Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Ayam goreng asap 'Noraji 96' merupakan salah satu kuliner yang cukup diminati di Kota Pontianak. Ayam olahan yang dimatangkan dengan cara diasap ini memiliki cita rasa yang gurih dan beraroma asap nan wangi.
ADVERTISEMENT
Sambas khas ayam goreng asap ini menjadi favorit di tempat tersebut. Sambal dibuat dari cabai, air perasan jeruk sambal, dan sedikit gula yang menciptakan rasa pedas dan asam yang bersamaan. Rasa ayam yang gurih dan beraroma asap lebih nikmat jika disajikan dengan nasi panas dan sambal yang segar.
Tak hanya menyajikan ayam goreng asap, tempat makan ini juga menyajikan menu ikan asin peda asap dan telur asin asap. Agar menu makanan semakin lengkap, kamu juga bisa memesan petai goreng, kol goreng, dan tahu goreng yang panas.
Sajian ayam goreng asap 'Noraji 96'. Foto: Siti Annisa Aini/Hi!Pontianak
Harga ayam goreng asap 'Noraji 96' juga cukup terjangkau, kamu hanya perlu merogoh kocek Rp 26 ribu per porsi ayam goreng asap dengan sambal dan sepiring nasi.
ADVERTISEMENT
Untuk ikan asin peda asap dibanderol seharga Rp 9.000, telur asin asap Rp 6.000, petai goreng Rp 9.000, kol goreng Rp 8.000, dan tahu goreng Rp 6.000.
Ayam goreng asap 'Noraji 96' telah berdiri sejak tahun 2018 dan saat ini sudah memiliki 2 cabang yang berlokasi di Jalan Alianyang. Tempat ini buka pukul 15.00-23.00 WIB dan di Jalan Chairil Anwar, buka pukul 11.00-23.00 WIB.