Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.100.8
Konten Media Partner
Over Kapasitas, Blok Tahanan di Lapas Pontianak Akan Ditambah
1 April 2025 14:11 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Kalimantan Barat, Teguh Wibowo, bilang akan dilakukan penambahan blok di Lapas Kelas IIA Pontianak untuk mengatasi over kapasitas.
ADVERTISEMENT
"Kalau pembangunan belum ada, mungkin nanti renovasi atau apa. mungkin perbaikan blok, penambahan blok. Kalau untuk pembangunan ndak ada. Yang saya tahu, ada pembangunan yang udah di acc khususnya hanya di Rutan Landak untuk pembangunan tembok keliling, yang kemarin itu belum selesai, setengah lagi mungkin tahun ini akan dilaksanakan, karena ini berkaitan dengan efisiensi anggaran. Tapi kalau memang membutuhkan, kebijakan dari pusat di Lapas Pontianak bisa dilakukan penambahan blok," ungkap Teguh saat ditemui usai memberikan remisi kepada 751 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lapas Kelas IIA Pontianak pada Senin, 31 Maret 2025.
Menurutnya, penambahan blok tersebut dilakukan untuk mengantisipasi over kapasitas di Lapas Pontianak yang menerima pindahan narapidana dari rutan dan lapas se-Kalbar.
ADVERTISEMENT
"Untuk mengantisipasi over crowded karena di Lapas Pontianak ini kan lapas besar yang ada se-Kalimantan Barat. Menurut saya Lapas Pontianak ini TPA, Tempat Pembuangan Akhir. Jadi untuk mengantisipasi kepindahan narapidana dari Rutan-rutan dan Lapas yang ada di Kalimantan Barat masuk ke sini," tambahnya.