Konten Media Partner

Pertama di Indonesia, Lapas Pontianak Ternak 15 Ribu Ekor Ayam

25 Juli 2024 15:47 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Peternakan ayam di Lapas Kelas IIA Pontianak menjadi lapas pertama yang miliki pertenakan di Indonesia. Foto: Yulia Ramadhiyanti/Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Peternakan ayam di Lapas Kelas IIA Pontianak menjadi lapas pertama yang miliki pertenakan di Indonesia. Foto: Yulia Ramadhiyanti/Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Pontianak - Pertama di Indonesia, lembaga pemasyarakatan (lapas) miliki peternakan ayam. Tak tanggung-tanggung, Lapas Kelas IIA Pontianak beternak 15 ribu ekor ayam pedaging.
ADVERTISEMENT
"Ada 2 kandang, yang pertama hanya 2 tingkat kandangnya dan satunya lagi ada 3 tingkat kandang. Makanya bisa menampung 15 ribu ekor ayam. 10 WBP yang mengurus semua ayam ini. Teknik pemeliharaannya juga berbeda dengan peternakan biasa. Suhunya diatur agar tetap dingin dan berada dalam ruang tertutup sehingga baunya tidak mengganggu warga binaan kami," jelas Kalapas Kelas IIA Pontianak, Julianto Budhi Prasetyono kepada Hi!Pontianak pada Kamis, 25 Juli 2024.
Julianto menambahkan, tidak hanya mengajarkan dan memberikan usaha berternak ayam kepada para napi, lapas juga memberikan keterampilan lainnya seperti sablon pakaian, laundry dan membuat kerajinan tangan.
"Kami juga rutin berikan pelatihan kepada para WBP untuk menjadi bekal mereka saat kembali ke masyarakat nanti," tambahnya.
ADVERTISEMENT