Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten Media Partner
PLN Ikut Percantik Kawasan Wisata Masjid Jami dan Keraton Qadriah Pontianak
18 Maret 2021 9:14 WIB

ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Kawasan Masjid Jami Keraton Qadriah Pontianak kini jadi lokasi wisata yang cukup menarik. Pemerintah Kota Pontianak telah berhasil merubah kawasan tersebut menjadi cantik dan menarik.
ADVERTISEMENT
Banyak wisatawan yang berkunjung ke sana. Ada yang ingin berkunjung ke Keraton Qadriah dan salat di masjid tertua di Kota Pontianak ini. Ada juga yang hanya ingin bersantai sambil berswafoto dan menikmati suasana pinggiran Sungai Kapuas.
PLN UP3 Pontianak melalui program PLN Peduli Lingkungan, turut andil dalam mempercantik kawasan wisata tersebut dengan memberikan bantuan tanaman hias yang ditempatkan di spot-spot tertentu. Selain berfungsi sebagai sarana penghijauan dan pembersih udara sekitar, juga menambah keindahan kawasan wisata religi tersebut.
Menurut Manajer PLN UP3 Pontianak, Didi Kurniawan Abuhari, pihaknya telah bekerjasama dengan Bidang Pengendalian dan Pemanfaatan Tata Ruang PUPR Kota Pontianak untuk mengatur titik dan tata letak tanaman hias serta jenis tanaman yang baik untuk penghijauan.
"Melalui bantuan yang diberikan, kami berharap dapat sedikit membantu Pemerintah Kota Pontianak dalam menciptakan kawasan wisata yang indah dan menarik untuk dikunjungi," ungkap Didi.
ADVERTISEMENT
Menurutnya, kawasan pinggiran 'Water front City' Sungai Kapuas memiliki daya tarik tersendiri untuk menarik minat para pelancong, baik lokal, nasional, maupun mancanegara.
"Kawasan tepian Sungai Kapuas menjadi salah satu andalan tujuan destinasi wisata di Kalimantan Barat, perlu kepedulian kita bersama untuk menjaganya. Menjadikan Pontianak ikon kota bersih, indah dan menarik. Hal ini tentunya akan sangat menguntungkan dan menjadi potensi peningkatan perekonomian masyarakat, khususnya di Kota Pontianak dan sekitarnya," pungkas Didi.