Konten Media Partner

PMI Kalbar Sebut Banjir Bandang Bengkayang Sudah Surut

5 Januari 2024 10:27 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warga Kecamatan Sungai Betung, Bengkayang membersihkan lumpur sisa banjir bandang. Foto: Muhammad Zain/Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Warga Kecamatan Sungai Betung, Bengkayang membersihkan lumpur sisa banjir bandang. Foto: Muhammad Zain/Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Palang Merah Indonesia (PMI) Kalimantan Barat mengatakan saat ini banjir bandang yang menerjang Kecamatan Sungai Betung, Kabupaten Bengkayang sudah surut.
ADVERTISEMENT
"Pagi ini, surut total, tidak ada korban jiwa, namun ada rumah warga rusak dan kotor karena lumpur, warga sempat mengungsi dan saat ini sudah pulang ke rumah dan aktivitas membersihkan rumah akibat banjir bandang," ungkap Relawan PMI Kalbar, Ibnu pada Jumat, 5 Januari 2024.
Banjir bandang akibat hujan deras terjadi pada Kamis, 4 Januari 2024 Jam 21.00 WIB, Tim PMI Kalbar terjun ke lokasi jam 22.00 WIB hingga pagi ini bersama TNI POLRI, Basarnas, BPBD, Tim PMI, Masyarakat Sosial & Relawan Gabungan berada di lokasi.
Tim Gabungan hingga hari ini terus siaga untuk memastikan seluruhnya dalam kondisi baik dan siaga.