Konten Media Partner

Ritual Adat Dayak dan Melayu Sambut Kedatangan Kapolres Sintang yang Baru

17 Juli 2024 17:24 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Prosesi adat Tepung Tawar ketika menyambut kedatangan Kapolres Sintang AKBP I Nyoman Budi Artawan di Bumi Senentang. Foto: Dok. Polres Sintang
zoom-in-whitePerbesar
Prosesi adat Tepung Tawar ketika menyambut kedatangan Kapolres Sintang AKBP I Nyoman Budi Artawan di Bumi Senentang. Foto: Dok. Polres Sintang
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Sintang - Ritual adat Dayak dan Melayu digelar untuk menyambut kedatangan Kapolres Sintang AKBP I Nyoman Budi Artawan di Bumi Senentang (julukan Kabupaten Sintang), pada Rabu, 17 Juli 2024.
ADVERTISEMENT
AKBP I Nyoman Budi Artawan sendiri resmi menjabat Kapolres Sintang menggantikan AKBP Dwi Prasetyo Wibowo yang akan menjabat sebagai Wakapolres Metro Depok Polda Metro Jaya.
Dalam prosesi penyambutan, Kapolres juga mengikuti tradisi pedang pora. Usai melaksanakan prosesi itu, Kapolres Sintang AKBP I Nyoman Budi Artawan didampingi AKBP Dwi Prasetyo Wibowo memimpin langsung apel perdana di hadapan seluruh personel Polres Sintang dan Polsek jajaran.
AKBP I Nyoman Budi Artawan mengatakan, bahwa sebagai pejabat baru Kapolres Sintang dirinya akan melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan. Oleh karena itu ia meminta dukungan seluruh jajaran terlebih dalam mewujudkan Kamtibmas yang kondusif. Mengingat dalam waktu dekat akan menyongsong Pilkada 2024.
“Ke depan ada event besar yang perlu kita kawal seperti Pilkada 2024, tingkat pengawasan, deteksi dini terkait situasi politik di Kabupaten Sintang harus jadi perhatian serius,” pintanya.
ADVERTISEMENT
Kapolres juga meminta semua pihak agar menjaga sinergitas dan soliditas dalam upaya memajukan Polres Sintang.
Sementara itu, AKBP Dwi Prasetyo Wibowo menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jajaran Polres Sintang yang mendukung dirinya dalam mewujudkan kamtibmas di Kabupaten Sintang.
Ia menambahkan, selama 1 tahun 7 hari dirinya menjabat sebagai Kapolres Sintang. Salah satu event besar yakni Pemilu Legislatif dan Pilpres 2024 berhasil diamankan dengan baik.
“Ini merupakan hasil kerja sama seluruh rekan-rekan. Makanya saya ucapkan terima kasih atas dukungan seluruh rekan-rekan jajaran Polres Sintang,” pungkasnya.